Jurnal Teknovasi : Jurnal Teknik dan Inovasi Mesin Otomotif, Komputer, Industri dan Elektronika
Vol 2, No 1 (2015): Teknovasi April 2015

ANALISIS SUBSPACE CLUSTERING MENGGUNAKAN DBSCAN DAN SUBCLU UNTUK PROYEKSI PEKERJAAN ALUMNI PERGURUAN TINGGI

Anni Rotua Aritonang (Universitas Sumatera Utara)
Sutarman Sutarman (Universitas Sumatera Utara)
Poltak Sihombing (Universitas Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
06 Feb 2018

Abstract

Subspace clustering diproyeksikan sebagai teknik pencarian untuk mengelompokkan data atau atribut pada klaster yang berbeda, Pengelompokan dilakukan dengan menentukan tingkat kerapatan data dan juga mengidentifikasi outlier atau data yang tidak relevan, sehingga masing-masing cluster ada dalam subset tersendiri. Tesis ini mengusulkan inovasi algoritma subspace clustering based on density connection. Pada tahap awal akan dihitung kerapatan dimensi, hasil kerapatan dimensi akan dijadikan data masukan untuk menentukan klaster awal yang berdasarkan kerapatan dimensi, yakni dengan menggunakan Algoritma DBSCAN. Data pada setiap klaster kemudian akan diuji apakah memiliki hubungan dengan data pada klaster yang lain, yakni dengan menggunakan Algoritma SUBCLU. Hasil dari penelitian ini ditemukan bahawa SUBCLU tidak memiliki un-cluster dataset nyata, sehingga persepsi hasil cluster akan menghasilkan informasi yang lebih akurat sedangkan untuk kepuasan kerja dataset DBSCAN membutuhkan waktu lebih lama daripada metode SUBCLU. Untuk lebih besar dan lebih kompleks data, kinerja SUBCLU terlihat lebih efisien daripada DBSCAN.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

Teknovasi

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Materials Science & Nanotechnology

Description

Jurnal Teknovasi terbit pertama pada bulan April 2014 ,yang dikelola oleh LPPM Politeknik LP3I Medan. Jurnal ini berisi tentang penelitian dibidang Teknik Komputer ,Teknik Industri, Teknik Mesin dan Teknik Elektronika. Jurnal ini terbit 2 (dua) kali setahun yaitu bulan April dan Oktober. Artikel ...