Jenis penelitian ini adalah PTK dengan model Kemmis dan Mc Taggart yang setiap siklusnya terdiri dari (1) perencanaan, (2) pelaksanaan tindakan dan observasi, dan (3) refleksi. Penelitian dilakukan pada Kelas 4 SD Negeri Ngablak 05 dengan jumlah 22 siswa yang terdiri dari 10 siswa laki-laki dan 12 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes hasil belajar dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi untuk langkah-langkah model pembelajaran problem based learning berbantu media visual dan soal tes. Penelitian ini menggunakan analisis ketuntasan dan analisis diskriptif komparatif yaitu membandingkan nilai pra siklus, siklus I dan siklus II. 96 Penggunaan model pembelajaran problem based learningberbantu media visual dapat meningkatkan hasil belajar siswa Kelas 4 SD Negeri Ngablak 05 Semester I Tahun Pelajaran 2017-2018. Hal ini terlihat dari ketuntasan hasil belajar siswa yang mulanya pada pra siklus sebesar 36%. Pada pembelajaran siklus I meningkat dengan tingkat ketuntasan sebesar 59,1%. Kemudian meningkat lagi pada siklus II menjadi 90,9% dari keseluruhan siswa. Dengan penggunaan model pembelajaran problem based learning berbantu media visual, siswa menjadi lebih antusias dalam belajar. Hal ini ditunjukkan dengan ketika siswa menemukan solusi dari permasalahan melalui percobaan sederhana dengan anggota kelompoknya.
Copyrights © 2017