Jurnal Fatwa Hukum
Vol 1, No 2 (2018): E-Jurnal Fatwa Hukum

TANGGUNG JAWAB PT. TIKI JALUR NUGRAHA EKAKURIR TERHADAP PENGIRIMAN PARCEL KE MANADO YANG RUSAK PADA PEMILIK LE GITA CAKES KOTA PONTIANAK

NIM. A1011131177, MUHAMMAD ZUHRI (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jul 2018

Abstract

PT.Tiki Jalur Nugraha Ekakurir adalah perusahaan dalam bidang jasa pengiriman barang.Mengingat Negara Indonesia ialah negara kepulauan, banyak penduduk mengalami kesulitan dalam mengirim barang dari tempat yang jauh . Keadaan ini membuat banyak penduduk yang memerlukan jasa pengiriman PT.Tiki Jalur Nugraha Ekakurir. Selama proses pengiriman barang kadang tidak selalu berjalan dengan lancar.Seperti yang terjadi antara PT.Tiki Jalur Nugraha Ekakurir dan pihak Le Gita Cakes dimana PT.Tiki Jalur Nugraha Ekakurir melakukan wanprestasi disebabkan oleh rusaknya parcel milik Le Gita Cakes. Hal ini menyebabkan PT.Tiki Jalur Nugraha Ekakurir berkewajiban melaksanakan tanggung jawabnya sebagaimana diatur dalam Pasal 193 ayat (1) Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.Adapun metode penelitian yang digunakan metode penelitian hukum empiris dengan spesifikasi penelitian bersifat deskriptif analitis. Sumber data didapatkan melalui penelitian kepustakaan yaitu data sekunder dan penelitian lapangan. Kemudian teknik pengumpulan data hanya menggunakan teknik wawancara.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk ganti rugi yang dilakukan PT.Tiki Jalur Nugraha Ekakurir terhadap Le Gita Cakes , ganti rugi wajib dilakukan oleh PT.Tiki Jalur Nugraha Ekakurir atas terjadinya wanprestasi yaitu rusaknya parcel milik Le Gita Cakes. Namun PT.Tiki Jalur Nugraha Ekakurir masih belum melakukan ganti rugi sepenuhnya terhadap kerugian yang diderita pihak Le Gita Cakes. Akibatnya pihak Le Gita Cakes merasa dirugikan.Upaya hukum yang dapat dilakukan pihak Le Gita Cakes adalah mengajukan klaim ganti rugi secara sepenuhnya atas kerugian yang diderita.  Kata Kunci : Tanggung Jawab,Pengiriman Barang, Ganti Rugi

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jfh

Publisher

Subject

Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum Universitas Tanjungpura (Bagian Hukum Keperdataan, Bagian Hukum Pidana, Bagian Hukum Tata Negara, Bagian Hukum Ekonomi, dan Bagian Hukum ...