Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan: Wawasan Kesehatan
Vol 4, No 1 (2017): Vol 4, No 1 (Juli 2017)

UMUR, PENDIDIKAN, PEKERJAAN DAN PENGETAHUAN DENGAN KEJADIAN BERAT BADAN LAHIR RENDAH (BBLR)

Kristiana, Noni (Unknown)
Juliansyah, Elvi (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Oct 2017

Abstract

Bayi berat lahir rendah (BBLR) adalah bayi dengan berat lahir kurang dari 2500 gram tanpa memandang usia gestasi. Terjadi peningkatan kasus pada BBLR dari tahun 2011 sampai tahun 2013 mulai dari 116 menjadi 150 kasus (77,3%), dan 150  menjadi 153 kasus (93%). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian Berat Badan Lahir Rendah di Ruang Perinatologi RSUD Ade Muhammad Djoen Sintang 2014. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Cross Sectional dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah keseluruhan  ibu yang bayinya di rawat di ruangan Perinatologi pada tahun 2013  RSUD Ade M Djoen Sintang berjumlah 365 orang kemudian sampel di ambil sebanyak 78 ibu menggunakan metode purposive sampling.analisis data menggunakan univariat dan bivariat dengan taraf signifikansi 95%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 49 ibu dengan BBLR sedangkan 29 ibu tidak BBLR. Dari uji statistik Chi Square, didapatkan hasil tidak ada hubungan antara umur (p=0,082), pendidikan (p=0,728), pekerjaan (p=0,423), pengetahuan (p=0,519) dan paritas (p=0,248) dengan kejadian BBLR dan terdapat hubungan antara pemeriksaan kehamilan (p=0,000) nilai OR=10,636, risiko penyakit (p=0,000) nilai OR=86,333, dan status gizi (p=0,000) nilai OR=13,242 dengan kejadian BBLR. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara pemeriksaan kehamilan, risiko penyakit dan status gizi dengan kejadian BBLR. Saran agar ibu-ibu melakukan pemeriksakan kehamilan minimal 4 kali selama masa kehamilan, ibu yang memiliki risiko penyakit agar menunda kehamilan dan melakukan konseling ke petugas kesehatan serta terpenuhinya asupan gizi selama masa kehamilan

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JIIK-WK

Publisher

Subject

Environmental Science Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan: Wawasan Kesehatan merupakan berkala ilmiah bidang kesehatan yang diterbikan dua kali setahun pada bulan Januari dan Juli oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) STIKes Kapuas Raya Sintang. Artikel tersebut berisi hasil penelitian bidang kesehatan yang ...