Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 3 No. 1 (2018): Volume 3 Nomor 1 Juni 2018

STUDI EVALUASI KINERJA GURU KELAS MI BERSERTIFIKASI IJAZAH NON-PGMI TERHADAP KOMPETENSI PEDAGOGIK DAN PROFESIONAL DI KABUPATEN MAGELANG

Ahwy Oktra Diksa (AOD)
Minzani Aufa (PGMI FAI Universitas Muhammadiyah Magelang)



Article Info

Publish Date
15 Jul 2018

Abstract

Penelitian berjudul : Studi Evaluasi Kinerja Guru MI Bersertifikasi Ijazah Non-PGMI Terhadap Kompetensi Pedagogik dan Profesional Di Kabupaten Magelang. Tujuan penelitian 1) mengetahui tingkat ketercapaian penataan linieritas guru MI yang sesuai dengan kompetensi sertifikat pendidik, 2) mengetahui tingkat ketercapaian penataaan lineritas ijazah Non PGMI sebagai guru kelas MI. Penelitian ini merupakan field research dengan tahapan (1) telaah artikel ilmah dan dokumen sertifikat pendidik, (2) Observasi data, (3) Pengambilan data, (4) Pengujian Data, (5) Analisis Data. Hasil penelitian : 1) tingkat ketercapaian penataan linieritas guru MI yang sesuai dengan kompetensi sertifikat pendidik menunjukan ketidakseimbangan dengan fakta yang sebenarnya berdasarkan data dokumentasi sertifikat pendidik dengan jumlah 23 guru kelas yang linier dengan ijazah PGMI, PGSD dan Mata pelajaran Penjaskes dan 29 guru kelas yang non linier dengan ijazah yaitu ijazah PAI dan Bahasa Inggris dan total guru yang tersertifikasi pendidikan berjumlah 52 guru dari 11 MI Muhamamdiyah yang diteliti, 2) mengetahui tingkat ketercapaian penataaan lineritas ijazah Non PGMI sebagai guru kelas MI dalam kinerja guru (kinierja perencanaan pembelajaran “selalu” dan “sering” dengan jumlah 64 %, kinerja pelakasanaan pembelajaran “selalu” dan “sering” dengan jumlah 56 %, kinerja evaluasi pembelajaran “selalu” dan “sering” dengan jumlah 91 %, kinerja disiplin tugas “selalu” dan “sering” dengan jumlah 91 %), kompetensi pedagogik “selalu” dan “sering” dengan jumlah 87 % dan kompetensi profesional “selalu” dan “sering” dengan jumlah 71 % menunjukan keimbangan dengan tidak melihat latar belakang ijazah, disebabkan bukti dokumen sertifikat pendidik yang tertulis sebagai guru kelas maka belum ada kebijakan khusus bagi para guru tersertifikasi untuk melakukan penataan linieritas ijazah sebagai guru kelas MI.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...