Jurnal Ekonologi Ilmu Manajemen
Vol 4, No 1 (2017)

PENGARUH CORPORATE IDENTITY DAN PENGETAHUAN TENTANG PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN: STUDI PADA BIRO RESELLER RESMI RABBANI

Niki Destiani (Alumni Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Galuh)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2017

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh terjadinya fluktuasi penjualan produk rabbani selama periodet tahun 2012 sampai tahun 2016. Metode yang digunakan dalam melaksanakan penelititan ini dengan metode deskriptif analisis dan korelasional. Penelitian ini menggunakan analisis kuantitatif. Dari hasil penelitian, dapat ditarik suatu simpulan sebagai berikut: 1) Corporate identity berpengaruh terhadap keputusan pembelian di Biro Reseller Rabani Kawali dengan hasil uji korelasi sebesar 0,615 yang memiliki tingkat hubungan yang kuat, dengan tingkat pengaruh sebesar 37,78%. 2) Pengetahuan tentang produk berpengaruh terhadap keputusan pembelian di Biro Reseller Rabani Kawali dengan hasil uji korelasi sebesar 0,734 yang memiliki tingkat hubungan yang kuat, dengan tingkat pengaruh sebesar 53,88%. 3) corporate identity dan pengetahuan tentang produk berpengaruh terhadap keputusan pembelian di Biro Reseller Rabani Kawali dengan hasil uji korelasi sebesar 0,963 yang memiliki tingkat hubungan sangat kuat, dengan tingkat pengaruh sebesar 92,74%. Hal tersebut sejalan dengan hasil uji hipotesis diketahui bahwa korelasi dapat dikatakan signifikan apabila Fhitung > Ftabel hasil perhitungan di atas diperoleh bobot Fhitung = 58,009 sedangkan bobot Ftabel= pada 0.05 dan dk = 95-2-1= 92 diperoleh F tabel 3,1265.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

ekonologi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

The Jurnal Ekonologi Ilmu Manajemen (JEIM) is a Scientific publication in the field of management science accommodating for writers and students sharing scientific experience both theoretically and practically. Journal of Econology was published by Management Studies Program of Economics Faculty of ...