Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara rasa percaya diri dengan mutu hasil belajar, hubungan antara motivasi berprestasi dengan mutu hasil belajar dan hubungan antara rasa percaya diri dan motivasi berprestasi dengan mutu hasil belajar mahasiswa Politeknik Kesehatan Banjarmasin pada Program Studi Kesehatan Gigi Banjarmasin.Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian korelasional. Data diperoleh dari 102 orang mahasiswa Program Studi Kesehatan Gigi. Pengumpulan data dilakukan dengan angket kemudian dianalisis dengan tehnik analisis korelasi sederhana dan regresi ganda.Dari hasil penelitian ditemukan bahwa rasa percaya diri, motivasi berprestasi dan mutu hasil belajar mahasiswa Program Studi Kesehatan Gigi Banjarmasin tinggi. Selanjutnya terdapat hubungan positif dan signifikan antara rasa percaya diri dengan mutu hasil belajar, terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara motivasi berprestasi dengan mutu hasil belajar. Terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara rasa percaya diri dan motivasi berprestasi dengan mutu hasil belajar.Dari penelitian ini ditemukan pula hubungan rasa percaya diri dan motivasi berprestasi terhadap mutu hasil belajar mahasiswa Program Studi Kesehatan Gigi Banjarmasin sebesar 11,6 % yang berarti masih ada 88,4 % pengaruh unsur-unsur lain yang mempengaruhi mutu hasil belajar mahasiswa Program Studi Kesehatan Gigi Banjarmasin. Kata-kata Kunci : Rasa Percaya Diri, Motivasi Berprestasi, Mutu Hasil Belajar, Mahasiswa.
Copyrights © 2015