Chemistry in Education
Vol 7 No 1 (2018): Terbit April 2018

Pengembangan Instrumen Penilaian Berbasis Pendekatan Saintifik untuk Mengukur Kecakapan Personal

Aruni, Cipta Restu (Unknown)
Supardi, Kasmadi Imam (Unknown)
Sumarni, Woro (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Sep 2018

Abstract

Abstrak   Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan instrumen penilaian berbasis pendekatan saintifik yang layak untuk mengukur kecakapan personal. Penelitian dirancang dengan desain Research and Development. Desain ini menggunakan ADDIE Model yaitu Analysis, Design, Develop, Implementation dan Evaluation. Pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan metode wawancara, metode observasi, metode angket, dan metode tes. Hasil analisis data menunjukkan bahwa instrumen penilaian dinyatakan telah memenuhi aspek kelayakan bahasa, penyajian dan kesesuaian dengan pendekatan saintifik  sehingga layak digunakan untuk penilaian, dengan rerata skor sebesar 42 dengan kriteria sangat layak didasarkan pada penilaian pakar. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa instrumen penilaian yang dikembangkan dinyatakan layak untuk mengukur kecakapan personal peserta didik. Berdasarkan pengukuran kecakapan personal peserta didik yang dilakukan menggunakan lembar observasi dan angket, menunjukkan bahwa 12 peserta didik mendapat predikat sangat cakap, 22 peserta didik memperoleh predikat cakap dan 2 peserta didik memperoleh predikat cukup cakap.   Kata kunci: Instrumen Penilaian; Kecakapan Personal; Pendekatan Saintifik.

Copyrights © 2018