Jurnal Pengabdian Masyarakat AbdiMas
Vol 2, No 1 (2015): Jurnal Pengabdian Masyarakat Abdimas

Penyusunan Naskah Akademik Raperda Kabupaten Sidoarjo Tentang Retribusi Perpanjangan Izin Mempekerjakan Tenaga Kerja Asing

Widarto, Joko (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Mar 2016

Abstract

AbstrakPPM ini bertujuan membantu Pemerintahan Daerah, khususnya Sekretariat Daerah Kabupaten Sidoarjo Provinsi Jawa Timur untuk menyusun naskah akademik Rancangan Peraturan Daerah (Ra-perda) mengenai  retribusi perpanjangan izin mempekerjakan tenaga kerja  asing  (IMTA) dengan sistematika penyusunan berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor  53  Tahun  2011  tentang  Pembentukan  Produk  Hukum  Daerah. Metode pelaksanaan diawali de-ngan penyusunan naskah akademik sebagai hasil penelitian normatif dan empiris pada bulan April 2013. Kemudian dilanjutkan dengan metode pendampingan pada saat pembahasan tim penyusunan Raperda ini pada tanggal 22 dan 23 Agustus 2013 di Hotel Purnama, Batu, Jawa Timur dengan bahan naskah akademik sebagai hasil penelitian tersebut. Pada saat pembahasan itu, naskah aka-demik tentang retribusi perpanjangan IMTA yang disusun penulis dengan mengalami berbagai perubahan pada umumnya bisa diterima dengan baik oleh Sekretariat Daerah Kabupaten Sidoarjo sebagaimana uraian hasil dan pembahasan di bawah ini. Sehingga akhirnya menjadi Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Nomor 11 Tahun 2014 tentang Retribusi Perpanjangan Izin Mempe-kerjakan Tenaga Kerja Asing (Lembaran Daerah Kabupaten Sidoarjo Tahun 2014 Nomor 1 Seri C, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Sidoarjo Nomor 49) Kata kunci:  Naskah Akademik, Raperda Sidoarjo, IMTA

Copyrights © 2015