Bio Educatio : The Journal of Science and Biology Education
Vol 2, No 2 (2017)

Penerapan Model Jigsaw untuk Meningkatkan Keterampilan Berkomunikasi Siswa pada Materi Sistem Peredaran Darah pada Manusia

aden arif gaffar (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Oct 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dampak penerapan pembelajaran kooperatif model jigsaw terhadap keterampilan berkomunikasi siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Quasy Experimental dengan desain penelitian Pre test post test control group design. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi pelaksanaan pembelajaran tesketerampilan berkomunikasi, danangket untuk mengetahui respon siswa terhadap pembelajaran. Dalam penelitian ini yang menjadi subyek penelitian adalah siswa SMP kelas VIII sebanyak 2 kelas dengan jumlah siswa 60 orang. Data hasil penelitian menunjukkan hasil keterampilan berkomunikasi siswa berdasarkan  uji hipotesis dengan uji t diperoleh 0,00. Hal ini menunjukan bahwa pembelajaran model jigsaw dapat mempengaruhi ketampilan berkomunikasi siswa. Hasil respon siswa terhadap pembelajaran jigsaw diperoleh 75.67%. hal ini menunjukan siswa memberikan respon positif terhadap pembelajaran model  jigsaw.  Kata kunci : Model Jigsaw, Keterampilan Berkomunikasi.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

BE

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Environmental Science

Description

Bio Educatio merupakan jurnal ilmiah versi online pada Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Majalengka, Jurnal ini memuat penelitian tentang pendidikan IPA dan Pendidikan Biologi serta keilmuan biologi, yang diterbitkan setiap 6 bulan ...