Jurnal Ilmiah Pendidikan Ekonomi
Vol 1, No 1 (2016)

Media Pohon Ilmu Sebagai Sarana Pembelajaran Sejarah di SMA Negeri 1 Widodaren Tahun Pelajaran 2013-2014

Indarti, Indarti ( SMA Negeri 1 Widodaren)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2016

Abstract

Guru sebagai ujung tombak pendidikan dan pengajaran, maka seorang guru mampu memberikan yang terbaik demi kemajuan anak peserta didik. Segala upaya guru dalam menyampaikan setiap materi kepada peserta didik secara baik. Namun ada kendala juga karena setiap peserta didik memiliki karakter sendiri-sendiri dalam menerima materi. Lebih-lebih mata pelajaran sejarah yang selalu dianggap membosankan. Pembelajaran teacher center membuat peserta didik mengantuk dan tidak menarik.Penelitian ini mengajak pembelajaran yang santai dan menarik terhadap mata pelajaran sejarah. Student center lebih diutamakan dan media sebagai sarana untuk mentransfer ilmu kepada peserta didik agar mampu mengikuti dan memahami materi yang disampaikan. Oleh karena itu media belajar sangat penting dalam pembelajaran sejarah agar peserta didik mampu menerima pelajaran dengan baik.Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa media pohon ilmu dapat menjadi sarana pembelajaran peserta didik pada mata pelajaran sejarah yang selama ini dianggap pelajaran yang membosankan dan tidak menarik. Kata Kunci: Media Belajar, Pohon Ilmu

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

JIPE

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

JIPE merupakan wahana publikasi ilmiah bagi mahasiswa, dosen maupun praktisi pendidikan lainnya. Memuat ide, gagasan, hasil penelitian yang memberi kontribusi pada pemahaman, pengembangan teori dan konsep keilmuan,serta aplikasinya terhadap khazanah ilmu pendidikan dan ...