Tujuan Penelitian Tindakan Kelas ini adalah: 1) untuk mengetahui aktivias belajar siswa pada mata pelajaran PKn dengan model pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw pada siswa kelas V SDN Manisharjo 1 Kecamatan Ngrambe Kabupaten Ngawi tahun pelajaran 2015/2016; 2) untuk mengetahui peningkatan hasil belajar PKn pada siswa kelas V SDN Manisharjo 1 tahun pelajaran 2015/2016 dengan model pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw. Penelitian ini menggunakan rancangan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Sedangkan tahapannya terdiri dari: (1) menyusun perencanaan (plan), (2) melaksanakan tindakan (act), (3) pengamatan (observe), dan (4) refleksi (reflect).  Penelitian ini dilaksanakan di SDN Manisharjo 1 Kecamatan Ngrambe Kabupaten Ngawi. Yang dijadikan subjek penelitian adalah siswa kelas V SDN Manisharjo 1  Kecamatan Kabupaten Ngawi tahun pelajaran 2015/2016 dengan jumlah 16 siswa. Hasil penelitian ini adalah: Hasil pada pratindak ketuntasan baru tercapai 56,25%, setelah diadakan perbaikan pembelajaran siklus I, mengalami peningkatan menjadi  75,00%, pada akhir perbaikan pembelajaran siklus II mengalami peningkatan menjadi 87,50%. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut. Penggunaan model pembelajaran Kooperatif tipe Jigsaw dapat: 1) meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas V SDN Manisharjo 1 Kecamatan Ngrambe Kabupaten Ngawi tahun pelajaran 2015/2016. Hal ini dibuktikan dengan meningkatnya keaktifan siswa dalam diskusi dengan anggota kelompoknya; 2) meningkatkan hasil belajar PKn pada siswa kelas V SDN Manisharjo 1. Hal ini terbukti telah terjadi peningkatan nilai rata-rata siswa dan ketuntasan belajar secara signifikan. Nilai rata-rata pada pra tindak sebesar 67, pada siklus I menjadi 77 dan pada siklus II menjadi 85. Sedangkan ketuntasan belajar secara klasikal prosentase pada pra tindak sebesar 56,25% pada siklus I menjadi  75,00% dan pada siklus II meningkat secara signifikan menjadi 87,50%. Kata Kunci: hasil belajar, PKn, model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw
Copyrights © 2016