KELOLA
Vol 3, No 1 (2016): September

ANALISIS PENGARUH CAMEL DAN SUKU BUNGA SBI TERHADAP JUMLAH PENYALURAN KREDIT PADA BANK UMUM KONVENSIONAL GO PUBLIC DI INDONESIA PERIODE 2011-2014

Heidy Paramitha Devi (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Sep 2016

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis seberapa besar pengaruh CAR, NPL, ROA, BOPO, LDR dan SBI terhadap jumlah penyaluran kredit pada bank umum konvensional go public di Indonesia. Data yang digunakan adalah data sekunder yaitu laporan keuangan perbankan bedasarkan kriteria yaitu tersedianya rasio-rasio serta data keuangan yang dibutuhkan selama periode penelitian 2011-2014. Variabel yang digunakan dalam penelitian adalah rasio CAR, NPL, ROA, BOPO, LDR, SBI sebagai variabel independen dan jumlah penyaluran kredit sebagai variabel dependen. Dalam penelitian ini analisis regresi linier berganda digunakan untuk menguji pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Uji F untuk melihat pengaruh secara simultan, uji t untuk melihat pengaruh secara parsial dan koefisien determinasi untuk melihat kemampuan variabel independen dalam menjelaskan variabel dependen.  Hasil penelitian menunjukkan secara simultan keenam variabel berpengaruh terhadap variabel dependen. Secara parsial variabel NPL,SBI, ROA memiliki pengaruh signifikan terhadap jumlah penyaluran kredit dan CAR, BOPO, LDR tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap jumlah penyaluran kredit.Kata Kunci: Rasio Keuangan, Jumlah Penyaluran Kredit, Analisis Pengaruh.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

kelola

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal Berkala Ilmiah (KELOLA) Program Studi S1 Manajemen diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (P3M) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi "AUB" STIE-AUB Surakarta, dimaksudkan sebagai media pertukaran informasi dan karya ilmiah antara staf pengajar, alumni, mahasiswa, dan ...