Jurnal ULTIMA InfoSys
Vol 4 No 1 (2013): UltimaInfoSys :Jurnal Ilmu Sistem Informasi

Analisis dan Perancangan Situs Web Pemasaran Berbasis Intranet pada PT Radio Sonora

Teguh Hari Wibowo (Unknown)
Viany Utami (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2013

Abstract

PT Radio Sonora merupakan anak perusahaan dari Kompas Gramedia Group yang bergerak dalam bidang saluran radio yang sudah cukup terkenal dan memiliki berbagai unit cabang di beberapa daerah di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan merancang situs web untuk bagian pemasaran pada PT Radio Sonora. Perancangan situs web ini menggunakan perancangan analisis terstruktur dengan metode waterfall model dan menggunakan flowchart diagram dan entity relationship diagram untuk menggambarkan sistem dari situs web yang akan dibuat. Situs web yang dibuat ini dirancang untuk meningkatkan kemampuan bagian pemasaran dalam mengelola informasinya. Kata kunci—analisis, perancangan, situs web, intranet, pemasaran

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

SI

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal ULTIMA InfoSys merupakan Jurnal Program Studi Sistem Informasi Universitas Multimedia Nusantara yang menyajikan artikel-artikel penelitian ilmiah dalam bidang Sistem Informasi, serta isu-isu teoritis dan praktis yang terkini, mencakup sistem basis data, sistem informasi manajemen, analisis ...