Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual
Vol 2 No 4 (2018): Volume 2, Nomor 4, Oktober 2018

Menanamkan Budi Pekerti Luhur Sesuai dengan Nilai Nilai Pancasila Melalui Permainan Tradisional

Endang Srinanda (SMP Negeri 2 Blitar)



Article Info

Publish Date
29 Oct 2018

Abstract

Pancasila berkedudukan sebagai pandangan hidup bangsa Indonesia. Pancasila dijadikan sebagai landasan kehidupan seluruh masyarakat Indonesia dalam segala hal, termasuk dalam bertutur kata, bersikap dan berperilaku. Tutur kata, sikap dan perilaku merupakan salah satu wujud dari budi pekerti manusia. Tutur kata, sikap dan perilaku yang sesuai dengan nilai nilai Pancasila merupakan wujud budi pekerti luhur manusia Indonesia yang membedakannya dengan manusia dari negara lainnya. Permainan tradisional Indonesia sebagai sarana untuk menanamkan budi pekerti yang luhur sesuai dengan nilai nilai yang ada dalam Pancasila.Dalam setiap pernainan ada nilai nilai yang dapat membentuk sikap,perilaku ataupun tutur kata yang baik pada diri anak anak,baik itu nilai nilai yang berkaitan dengan nilai Ketuhanan Yang Maha Esa,Kemanusiaan Yang adil dan beradab,Persatuan Indonesia, Kerakyatan yang dipimpin oleh Hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaran perwakilan ataupun nilai nilai yang berkeadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

Riset_Konseptual

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan : Riset dan Konseptual is a scientific journal published by Universitas Nahdlatul Ulama Blitar c.q. Faculty of Science Education. This journal appears in both electronic and printed versions. This journal is published 4 (four) times a year ie January, April, July, October. This ...