Bio-Lectura
Vol. 2 No. 1 (2015)

ESTIMASI CADANGAN KARBON PADA TUMBUHAN TEGAKAN ATAS DI KAWASAN HUTAN KOTA PEKANBARU

Sari, Ermina (Unknown)
Pratiwi, Siska (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Apr 2015

Abstract

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengestimasi cadangan karbon yang terkandung pada tumbuhan tegakan atas. Lokasi penelitian terletak di kawasan hutan kota yang beralamat di jalan Thamrin Pekanbaru, Provinsi Riau. Luas areal kawasan hutan kota Pekanbaru adalah 6,1 ha. Penelitian ini merupakan penelitian survei dengan metode kuadran menggunakan cara non destructive sampling. Penentuan plot sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan persamaan allometrik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa potensi karbon yang tersimpan pada stasiun I adalah 84,93 kg/m2, stasiun II sebesar 88,00 kg/m2, stasiun III sebesar 538,55 kg/m2, dan pada stasiun VI sebesar 133,61 kg/m2. Total keseluruhan kandungan karbon yang tersimpan di hutan kota Pekanbaru adalah sebesar 1288,76 kg/ha. Hal ini menunjukkan bahwa keberadaan hutan kota memiliki peran dalam menyimpan cadangan karbon.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

BL

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education

Description

Bio-Lectura is a scientific journal containing research articles in Biology education scope. Bio-Lectura is published twice a year (April and October) by Faculty of Teachers Training and Education University of Lancang Kuning. The editor receives posts that have not been published in other print ...