Tadarus: Jurnal Pendidikan Islam
Vol 7, No 2 (2018)

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Aqidah Akhlak Kelas VII Di MTS Muhammadiyah 02 Paciran Lamongan

Novelia Nur Anggraeni (Faculty Of Islamic Studies, Muhammadiyah Surabaya University)
M. Fazlurrahman Hadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2018

Abstract

Abstrak Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran aqidah akhlak Kelas VIII di MTs Muhammadiyah 02 Paciran Lamongan. Metode yang digunakan adalah metode quasi eksperimen. Dalam penelitian ini yang menjadi subjek penelitian adalah siswa kelas VIII C sebagai kelas kontrol dan kelas eksperimen. Soal tes yang digunakan sebanyak 20 soal berbentuk pilihan ganda. Model pembelajaran jigsaw pada mata pelajaran aqidah akhlak di MTs Muhammadiyah 02 Paciran Lamongan dengan menggunakan model belajar kelompok dapat dikatakan sedang, dengan nilai rata-rata 21,55 dari nilai 20-23.Hasil belajar siswa pada mata pelajaran aqidah akhlak di MTs Muhammadiyah 02 Paciran Lamongan berada dalam kategori cukup dengan nilai rata-rata 83,25 dari nilai 75-95. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan menggunakan hipotesis dengan menggunakan korelasi phi dapat diketahui bahwa setelah diketahui Phi = 0,450 kemudian dicari df-nya dengan rumus df = N-nr, maka df = 20 – 2 = 18, kemudian didapat taraf signifikan 5% = 0,320, sedang untuk taraf 1% = 0,413. Adapun pengaruh signifikan antara model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran aqidah akhlak hal ini di tunjukkan dengan uji signifikan dengan hasil: terima Ha dan tolah Ho bila rhitung> rtabel, dengan taraf signifikasi 5% dan atau 1%. Perbandingan rtabel 5% = 0,320 < rhitung = 0,450 dan rtabel 1% = 0,413 < rhitung = 0,450. Terdapat taraf signifikan 5% atau 1%, interpretasinya adalah menerima Ha dan menolak Ho, yang menyatakan ada pengaruh dan signifikan yang sedang antara model pembelajaran jigsaw terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran aqidah akhlak. Kata Kunci: Model Pembelajaran Jigsaw, Hasil Belajar, Aqidah Akhlak

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

Tadarus

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

TADARUS is a Islamic education journal published by UMSurabaya Publishing, Muhammadiyah Surabaya University. This journal focuses on the publication of research results and scientific articles on Islamic education from a multidisciplinary perspective, create innovative concepts, theories, paradigms ...