Penelitian ini mengusulkan sebuah sistem headend Hybrid Fiber Coax (HFC) yang diintegrasikan pada jaringan Fiber to The Home (FTTH). Implementasi Headend HFC pada jaringan FTTH bertujuan untuk menambah layanan TV Broadcast Analog sehingga dengan menggunakan satu antenna dapat melayani banyak user dengan menggunakan panjang gelombang yang sama di 1550 nm. Implementasi jaringan yang diusulkan menggunakan perangkat FTTH meliputi perangkat OLT, ODC, passive splitter, patchcore, dan roset. Jaringan FTTH tersebut akan diintegrasikan dengan jaringan HFC dengan perangkat yang digunakan yaitu fiber transmitter, fiber node, tv tuner, antena, dan amplifier. Hasil pengujian sistem menunjukkan bahwa nilai daya terima antena memiliki kualitas layanan yang baik dengan nilai sebesar -40 dB. Nilai sensitivitas penerimaan perangkat fiber node sebesar -5 dBm sampai dengan -27 dBm dengan nilai CNR yang dihasilkan sebesar -47,7 dB.
Copyrights © 2018