Jurnal SPORTIF : Jurnal Penelitian Pembelajaran
Vol 2 No 1 (2016): Jurnal SPORTIF : Jurnal Penelitian Pembelajaran

Meningkatkan Ketrampilan Shooting Sepakbola Dengan Permainan Modifikasi: Studi Pada Siswa kelas VII A SMP Negeri 3 Sugio

Pratama, Budiman Agung (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Apr 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan ketrampilan shooting mulai dari sikap awal, impact kaki dengan bola dan gerak lanjutan setelah melakukan permainan modifikasi. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Sampel penelitian adalah siswa kelas VII A SMP Negeri 3 Sugio Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi dan catatan lapangan analisa data menggunakan rumus persentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa keterampilan melakukan teknik shooting siswa kelas VII A SMP Negeri 3 Sugio mengalami peningkatan. Hasil observasi awal dari teknik shooting sikap awal dengan tingkat kesalahan 48,24%, teknik shooting impact kaki dengan bola dengan tingkat kesalahan 59,64% dan teknik gerak lanjutan sikap akhir dengan tingkat kesalahan 47%. Hasil tindakan siklus 1 dari teknik sikap awal dengan tingkat kesalahan 29%, teknik saat shooting dengan tingkat kesalahan 40% dan teknik sikap akhir dengan tingkat kesalahan 35%. Hasil tindakan siklus 2 dari teknik sikap awal tingkat kesalahanya 11%, teknik saat shooting dengan tingkat kesalahan 15% dan teknik sikap akhir dengan tingkat kesalahan 11%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa shooting sepakbola dengan permainan modifikasi dapat meningkatkan keterampilan hasil belajar shooting sepakboal siswa kelas VIIASMP Negeri 3 Sugio

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

pjk

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal SPORTIF : Jurnal Penelitian Pembelajaran a national scientific journals are open to seeking innovation, creativity and novelty. Jurnal SPORTIF : Jurnal Penelitian Pembelajaran is a peer review journal published by Departement of Physical Education Health and Recreation. The aim of the Journal ...