Jurnal Litbang: Media Informasi Penelitian, Pengembangan dan IPTEK
Vol 10, No 1 (2014): Juni

PENGETAHUAN, KOMITMEN, DAN DUKUNGAN SOSIAL DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF PADA PEGAWAI NEGERI SIPIL

Aeda Ernawati (Kantor Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Pati)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2018

Abstract

ENGLISHCoverage of exclusive breastfeeding in Pati has not reached the target of 80%. One of the factors that influence a mother to breastfeed exclusively for 6 months is the status of the job. The purpose of the study to describe the knowledge, commitment, and social support exclusive breastfeeding in the Civil Servants Pati Government. The study used a qualitative approach. The selection of research subjects used purposive sampling technique. Data was collected by in-depth interviews, observations and field notes. Data were analyzed descriptively. The results showed Knowledge of mothers about exclusive breastfeeding, the mother's commitment to continue to provide breast milk until the age of 6 months, and the family and social support at work determining the success of exclusive breastfeeding in the Civil Servants Pati Government. Mothers who managed to give exclusive breastfeeding for 6 months of exclusive breastfeeding have knowledge about complete, a strong commitment to exclusive breastfeeding, and adequate social support from family and workplace compared with mothers who exclusively breastfed failed. INDONESIACakupan ASI eksklusif di Kabupaten Pati belum mencapai target 80%. Salah satu faktor yang mempengaruhi seorang ibu memberikan ASI eksklusif selama 6 bulan adalah status pekerjaan. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pengetahuan, komitmen, dan dukungan sosial dalam pemberian ASI eksklusif pada Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemerintah Kabupaten Pati. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif. Pemilihan subjek penelitian menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam, observasi dan catatan lapangan. Data dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pengetahuan ibu tentang ASI eksklusif, komitmen ibu untuk tetap memberikan ASI saja sampai usia 6 bulan, dan dukungan sosial yaitu keluarga dan tempat kerja, menentukan keberhasilan pemberian ASI Eksklusif pada PNS Pemerintah Kabupaten Pati. Ibu yang berhasil memberikan ASI eksklusif selama 6 bulan mempunyai pengetahuan tentang ASI eksklusif yang lengkap, komitmen yang kuat untuk menyusui eksklusif, dan mendapat dukungan sosial yang memadai dari keluarga dan tempat kerja dibandingkan dengan ibu yang gagal memberikan ASI eksklusif.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jl

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Litbang diterbitkan oleh Badan Perencanaan Pengembangan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Pati dengan p-ISSN 1978-2306 dan e-ISSN 2655-6618. Jurnal Litbang terbit dua kali dalam setahun yaitu pada Bulan Juni dan Bulan ...