Jurnal Edukasi dan Sains Biologi
Vol 7, No 2 (2018): Jurnal Edukasi dan Sains Biologi

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN EXAMPLES NON EXAMPLES DENGAN MENGUNAKAN MEDIA VIDEO TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI JARINGAN HEWAN

Rahmawati, Rahmawati (Unknown)
Rizka, Ayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2018

Abstract

Penelitian tentang Penerapan Model Pembelajaran  Examples Non Examples dengan Menggunakan Media Video  terhadap Hasil Belajar Siswa pada Materi Jaringan Hewan telah dilaksanakan pada semester Ganjil Tahun Ajaran 2018/2019. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran  examples non examples dengan menggunakan media video  terhadap hasil belajar siswa pada materi jaringan hewan. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas XI-MIA SMA Negeri 1 Peusangan Selatan. Penentuan sampel menggunakan tehnik purposive sampling, dimana kelas XI MIA-2  dengan jumlah siswa 19 orang sebagai kelas eksperimen  dan kelas XI MIA-1  dengan jumlah siswa 20 orang sebagai kelas kontrol. Analisis data menggunakan uji z. Hasil penelitian menunjukkan zhitung < ztabel (0,000 < 0,05)  berarti hipotesis H1  yang diterima maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran  examples non examples dengan menggunakan media video  terhadap hasil belajar siswa pada materi jaringan hewan. Kata kunci: Model, Examples Non Examples, Media, Video, Hasil Belajar

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jesbio

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education

Description

JESBIO memuat artikel-artikel yang berupa hasil penelitian dan kajian (review) kritis dan komperhensif dalam bidang pendidikan biologi dan ilmu biologi ...