JURNAL SILOGISME : Kajian Ilmu Matematika dan Pembelajarannya
Vol 2, No 1 (2017): Juni 2017

ANALISIS KESALAHAN MAHASISWA DALAM MENURUNKAN SIFAT-SIFAT VARIANSI DAN SIMPANGAN BAKU

Wahyudi Wahyudi (Unknown)
Abadyo Abadyo (Unknown)
Purwanto Purwanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jun 2017

Abstract

Materi variansi dan simpangan baku merupakan materi dalam matakuliah metoda statistika. Materi variansi dan simpangan baku menjadi materi fokus dalam penelitian ini. Pengalaman peneliti ketika mengajar, masih terdapat mahasiswa melakukan kesalahan dalam menurunkan sifat-sifat variansi dan simpangan baku. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk kesalahan yang dilakukan mahasiswa dalam menurunkan sifat-sifat variansi dan simpangan baku. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang dilaksanakan di Universitas Negeri Malang. Subyek penelitian ini adalah mahasiswa matematika offering A periode 2015/2016. Pemeriksaan keabsahan data dengan triangulasi dan pemeriksaan sejawat. Data kesalahan mahasiswa diperoleh dari hasil pekerjaan tes tulis mahasiswa dan hasil wawancara mendalam. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kesalahan konseptual yang dilakukan oleh mahasiswa meliputi: kesalahan memahami rumus, kesalahan memahami simbol, kesalahan konsep mean, kesalahan memahami sifat penjumlahan pada notasi sigma, kesalahan memahami sifat perpangkatan dan sifat distribusi perkalian. Kesalahan prosedural yang dilakukan mahasiswa meliputi: kesalahan menulis rumus, kesalahan penyelesaian tidak sistematis, kesalahan tidak dapat memanipulasi proses penyelesian, kesalahan dalam mendistribusikan, kesalahan menulis tanda dan simbol serta tidak melanjutkan proses penyelesaian. Faktor yang menyebabkan terjadinya kesalahan yaitu: mahasiswa belum mengetahui sifat penjumlahan pada notasi sigma, lupa dengan konsep-konsep matematika yang dipelajari sebelumnya, dan kurang teliti dalam melakukan proses penyelesaian soal. Kata kunci: kesalahan, menurunkan sifat, variansi, simpangan baku

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

silogisme

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Silogisme : Kajian Ilmu Matematika dan Pembelajarannya, adalah sebuah jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Ponorogo (Unmuh Ponorogo) bekerjasama dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Ponorogo. ...