JURNAL PENDIDIKAN SAINS DAN APLIKASINYA
Vol 1, No 1 (2018): Jurnal Pendidikan Sains dan Aplikasinya (JPSA)

Penerapan Model Pembelajaran Conceptual Understanding Procedures (CUPs) Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas X SMAN 2 Teluk Keramat pada Materi Kalor dan Perpindahannya

Sahdan, Sahdan (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuihasil belajar siswa yang diterapkan model pembelajaran conceptual understanding procedures(CUPs), hasil belajar siswa yang diterapkan pembelajaran secara konvensional, dan untuk mengetahui apakah hasil belajar siswa yang diterapkan model pembelajaran CUPs lebih baik dibandingkan hasil belajar siswa yang diterapkan pembelajaran secara konvensional pada materi kalor dan perpindahannya. Bentuk dari penelitian ini adalah quasy experiment. Sedangkan rancangan penelitiannya adalah posttest only control group design. Teknik pengumpul data yang digunakan adalah teknik tes dan alat pengumpul data adalah lembar tes berbentuk essay. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas X A sampai X E, sampel penelitian adalah kelas X A dan X B. Teknik analisis data menggunakan uji t pihak kiri. Hasil penelitian didapatkan, rata-rata nilai posttest siswa yang diterapkan pembelajaran dengan model CUPs adalah 71,68 tergolong baik, dan siswa yang diterapkan pembelajaran secara konvensional didapatkan rata-rata nilai posttest 68,80 tergolong cukup. Hasil uji t, didapatkan thitung = 7,0688 dan ttabel pada taraf signifinasi 5% = 1,991254. Kriteria uji, apabila thitung> - ttabel, maka H0 diterima. Dapat ditarik kesimpulan, hasil belajar siswa yang diterapkan pembelajaran dengan model CUPs lebih baik dibandingkan hasil belajar siswa yang diterapkan pembelajaran secara konvensioanl pada materi kalor dan perpindahannya.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JPSA

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Education Materials Science & Nanotechnology Physics

Description

Jurnal Pendidikan Sains dan Aplikasinya (JPSA) memuat artikel yang membahas aspek: pendidikan Fisika dan Ilmu Fisika, pendidikan Kimia dan Ilmu Kimia, pendidikan Biologi dan Ilmu Biologi, pendidikan Sains, serta inovasi-inovasi pembelajaran. Tim redaksi menerima artikel ilmiah dari hasil penelitian, ...