Rekursif: Jurnal Informatika
Vol 5, No 2 (2017): Volume 5 Nomor 2 Juli 2017

WebSIG Untuk Pemetaan Analisa Kualitas Pendidikan SD Pinggiran Kota Bengkulu

Vivin Permatasari (Program Studi Teknik Infomatika, Fakultas Teknik, Universitas Bengkulu.)
Boko Susilo (Program Studi Teknik Infomatika, Fakultas Teknik, Universitas Bengkulu.)
Rusdi Efendi (Program Studi Teknik Infomatika, Fakultas Teknik, Universitas Bengkulu.)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2017

Abstract

Peningkatan mutu pendidikan merupakan sebuah komitmen Pemerintah Republik Indonesia yang diterapkan melalui berbagai peraturan perundangan terkait sistem pendidikan nasional. Namun, sistem pendidikan yang tidak merata merupakan salah satu masalah dalam peningkatan mutu pendidikan tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan Sistem Informasi Geografis berbasis web untuk mengelolah data pendidikan Sekolah Dasar (SD) pinggiran Kota Bengkulu, menyediakan data profil pendidikan sekolah dasar pinggiran Kota Bengkulu berbasis spasial dan non spasial, dan mampu menganalisis informasi kualitas pendidikan dan tenaga kependidikan sekolah dasar pinggiran Kota Bengkulu. Pada penelitian terdapat 22 Sekolah Dasar (SD) dari 3 Kecamatan di Kota Bengkulu, yaitu Kecamatan Selebar, Muara Bangkahulu, dan Kampung Melayu. Perhitungan kualitas pendidikan Sekolah Dasar Pinggiran Kota Bengkulu menggunakan 13 indikator kualitas pendidikan. Sistem Informasi Geografis (SIG) ini dibuat menggunakan PHP (Hypertext Preprocessor) sebagai bahasa pemrograman, MySQL sebagai database, UML (Unified Modeling Languange ) sebagai pemodelan perancangan perangkat lunak (software), dan GoogleMaps sebagai untuk pemetaan Kota Bengkulu. Pengujian kelayakan software menggunakan metode black box dengan ujifungsional sistem. Berdasarkan hasil analisa perbandingan APM dan TPS ketiga kecamatan .Selebar, Kampung Melayu, dan Muara Bangkahulu masuk ke zona 4. Penanganan untuk zona 4 dalam meningkatkan APM adalah Pemberian beasiswa, Jaring Pengaman Sosial (JPS), Orang Tua Asuh dan penyuluhan berbagai pola wajib Paket A.Berdasarkan hasil pengujian tersebut, secara fungsional software sudah sesuai, layak, dan dapat digunakan untuk memetakan kualitas pendidikan Sekolah Dasar pinggiran di Kota Bengkulu.Kata Kunci: Indikator Kualitas Pendidikan, Sistem Informasi Geografis (SIG), Pemetaan Kualitas Pendidikan, Sekolah Pinggiran

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

rekursif

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering

Description

Rekursif adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Bengkulu. Rekursif menerima artikel ilmiah dengan topik; Informatika, Sistem Informasi, dan Teknologi Informasi dari peneliti, dosen, guru, dan mahasiswa. Rekursif diterbitakan secara berkala ...