SASTRANESIA: Jurnal Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 1, No 1 (2017): Mei

No Title

Nuin, Nuin (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2017

Abstract

Berbicara adalah salah satu keterampilan yang sangat penting dalam kehidupan kita sebagai orang yang normal di kehidupan sehari-hari,karena dengan berbicara kita dapat dengan mudah berinteraksi sesama manusian dan makhluk sosial. Berbicara juga dapat mewakili setiap  perasaan dalam semua kondisi emosional yang kita rasakan. Dengan keterampilan berbicara kita dapat dengan mudah memahami pesan yang disamapaikan sehingga komunikasi dapat berjalan dengan lancar. Hal ini akan berbeda ketika kita mengalami gangguan berbicara.Chaer (154: 2003)  mengungkapkan Biasanya ada beberapa faktor penyebab gangguan berbicara yaitu gangguan mekanisme berbicara, gangguan akibat multifaktoral, gangguan psikogenik.Hal inilah yang dialami oleh siswa tunarungu kelas 3 di SDLB Tunas Harapan 3 Mojoagung hasil wawancara dengan guru kelas yang bersangkutan, bahwa pada kelas 3 B1 tunarungu keterampilan berbicara masih rendah dan ini dapat dilihat dari nilai awal siswa yaitu pada anak anak MEA mendapat nilai 65 dan pada anak FAR mendapat nilai 50. Penggunaan Metode Maternal Reflektif yang kami anggap dapat membantu memecahkan masalah anak tunarungu, terutama dalam hal ketrampilan bicara. Menurut Bunawan dan Susila (2000:89) metode ini mempunyai kelebihan yaitu Memperlancar komunikasi anak dengan orang lain, dapat melatih perkembangan bicara anak dan mengurangi penggunaan bahasa isyarat, dan cara penyampaian bahasa lebih sistematik. Untuk itu, Metode Maternal reflektif menjadi salah satu cara untuk memecahkan masalah anak tunarungu kelas  di SDLB Tunas Harapan 3 mojoagung.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

sastra

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Sastranesia adalah jurnal ilmiah bahasa dan sastra Indonesia yang diterbitkan oleh jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP PGRI Jombang. Jurnal sastranesia focus pada kajian bahasa, sastra, dan pengajaran bahasa Indonesia. Jurnal ilmiah ini merupakan kumpulan kajian ilmiah dari civitas ...