Jurnal Teknologi
Vol 6, No 1 (2018): Jurnal Teknologi

Pengaruh Penambahan EM (Effective Microorganism) Terhadap Produksi Biogas dari Air Limbah Industri Makanan

Mubarokah Nuriaini Dewi (Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri Universitas Jayabaya)
Rinette Visca (Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri Universitas Jayabaya)
Ahmad Mustopa (Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri Universitas Jayabaya)



Article Info

Publish Date
01 Feb 2019

Abstract

Bahan bakar merupakan kebutuhan pokok bagi manusia, Namun ketersedian bahan bakar fosil semakin lama semakin berkurang. Biogas merupakan solusi alternatif untuk memenuhi kebutuhan manusia akan bahan bakar. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh penambahan Effektive Mikroorganisme 4 (EM-4)  terhadap kualitas biogas yang dihasilkan dari limbah industri makan. Proses pembuatan biogas dilakukan secara batch di dalam digester anaerobic berukuran 2,5 Liter pada suhu ruangan. Dua liter campuran yang terdiri dari limbah, air dan  Effektive Mikroorganisme 4 (EM-4)  dimasukkan ke dalam digester anaerobic, dimana pH, COD, dan volume gas diamati setiap hari secara periodik. Pada penelitian ini Nilai pH yang dihasilkan berkisar antara 6 - 7,2. Nilai COD menurun dengan meningkatnya penambahan EM-4. Volume biogas yang dihasilkan semakin besar dengan meningkatnya penambahan EM-4.  Volume biogas Terbesar yang dihasilkan sebesar 9,7 L dengan konsentrasi gas metana ( 84,376 %), karbon dioksida (11,679 %), nitrogen (3,945%).     Keywords : Methane, Biogas, Digester, Anaerobic, EM-4.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JTek

Publisher

Subject

Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Jurnal Teknologi merupakan Jurnal yang diterbitkan secara berkala 2 kali setahun oleh Fakultas Teknologi Industri Universitas Jayabaya. Sejak pertamakali dipublikasikan tahun 2010, Jurnal Teknologi telah terbit sebanyak 10 kali. Ruang lingkup dari jurnal teknologi adalah perancangan Alat dan ...