el-Ibtidaiy: Journal of Primary Education
Vol 1, No 2 (2018): el-Ibtidaiy

Penerapan Metode Pembelajaran Learning Together untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA pada Siswa

Warniati Warniati (Sekolah Dasar Negeri 113 Pekanbaru)



Article Info

Publish Date
25 Nov 2018

Abstract

Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan di kelas II-A SD Negeri 113 Pekanbaru pada semester genap tahun pembelajaran 2017/2018. Penelitian ini dimulai dari bulan Maret 2018 sampai dengan bulan April 2018. Subjek penelitian tindakan kelas ini dilakukan pada siswa kelas II-A SD Negeri 113 Pekanbaru. Jumlah siswa 32 orang, terdiri dari 15 orang putra dan 17 orang putri. Hasil penelitian ini adalah penerapan metode pembelajaran learning together dapat meningkatkan hasil belajar IPA pada siswa kelas II-A SD Negeri 113 Pekanbaru tahun pelajaran 2017/2018. Hasil belajar sebelum PTK adalah 71.6 dengan ketuntasan individu 20 orang dan ketuntasan klasikal adalah 62.5%. Hasil belajar siklus I pertemuan 1 adalah 78.4 dengan ketuntasan individu 28 orang dan ketuntasan klasikal adalah 87.5%. Hasil belajar siklus I pertemuan 2 adalah 80.0 dengan ketuntasan individu 29 orang dan ketuntasan klasikal adalah 90.6%. Hasil belajar siklus II pertemuan 3 adalah 82.8 dengan ketuntasan individu 30 orang dan ketuntasan klasikal adalah 93.8%. Hasil belajar siklus II pertemuan 4 adalah 84.7 dengan ketuntasan individu 31 orang dan ketuntasan klasikal adalah 96.9%.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

elibtidaiy

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Physics Social Sciences

Description

el-Ibtidaiy : Journal of Primary Education (e-ISSN 2615-6121/p-ISSN 2620-3251) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sultan Syarif Kasim Riau. Jurnal ini terbit dua kali dalam satu tahun yakni pada bulan April dan ...