JURNAL PRODUKTIVITAS
Vol 4, No 2 (2017): Jurnal Produktivitas: Jurnal Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Pontianak

ANALISIS PENGARUH PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN KONSUMEN MEMBELI KAIN SONGKET SAMBAS PADA ASWATI SONGKET SAMBAS

Yuhanis Yuhanis (Unknown)
Devi Yasmin (Unknown)
Samsuddin Samsuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2017

Abstract

Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah : Apakah produk dan harga berpengaruh terhadap keputusan konsumen membeli Kain Songket Sambas pada Aswati Songket Sambas. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh produk dan harga terhadap keputusan konsumen membeli Kain Songket Sambas pada Aswati Songket Sambas. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Teknik pengumpulan data yaitu wawancara dan kuesioner. Sampel yang diambil dalam penelitian ini berjumlah 100 orang dari jumlah populasi pembeli kain songket Sambas yang dipilih berdasarkan metode purposive sampling pengumpulan sampel secara sengaja.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : Berdasarkan hasil analisis regresi linear berganda, diperoleh persamaan regresi yaitu               Y = 3,107 + 0,262X1 + 0,086X2 persamaan atau estimasi regresi menerangkan bahwa apabila produk dan harga sama dengan 0 (nol) maka keputusan konsumen untuk membeli kain songket Sambas di Aswati Songket Sambas bernilai 3,107. Koefisien korelasi ganda (R) sebesar 0,440 hubungan antara produk dan harga terhadap keputusan konsumen membeli kain songket Sambas pada Aswati Songket Sambas adalah sedang. Koefisien determinasi (R²) menunjukkan  bahwa sebanyak 19,3%, keputusan konsumen membeli kain songket Sambas dipengaruhi oleh variabel produk dan harga dan sisanya sebanyak 80,7% dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian ini. Hasil uji pengaruh simultan (uji F) menunjukkan bahwa produk dan harga secara simultan (bersama-sama) berpengaruh signifikan terhadap keputusan konsumen dalam membeli kain songket Sambas di Aswati Songket Sambas. Uji pengaruh parsial (uji t) menunjukkan bahwa produk dan harga secara parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan konsumen membeli kain songket Sambas di Aswati Songket Sambas. Kata kunci: Produk, Harga, Keputusan Konsumen, Songket Sambas.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Produktivitas ISSN: 2355-1038 (Print) ISSN: 2621-5098 (Online) adalah jurnal ilmiah yang dikelola Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Pontianak untuk mempublikasikan hasil riset/penelitian di bidang ekonomi dan bisnis khususnya ilmu Manajemen. Jurnal Produktivitas Terbit 2 ...