JURNAL PRODUKTIVITAS
Vol 4, No 2 (2017): Jurnal Produktivitas: Jurnal Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Pontianak

ANALISIS KUALITAS PELAYANAN KURSUS BAHASA MANDARIN DI BADAN KOORDINASI PENDIDIKAN BAHASA MANDARIN (BKPBM) KALIMANTAN BARAT

Ocktolius Syaputra (Unknown)
Helman Fachri (Unknown)
Dedi Hariyanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis kualitas pelayanan yang dilihat dari 5 (lima) dimensi kualitas pelayanan yaitu bukti fisik/tangible, keandalan/reliability, daya tanggap/responsiveness, jaminan/assurance, dan empati/empathy terhadap kualitas   pelayanan kursus siswa dalam mengikuti kursus di Badan Koordinasi Pendidikan Bahasa Mandarin (BKPBM) Kalimantan Barat. Jenis penilitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriftif. Teknik pengumpulan data yaitu wawancara, kousioner, dan observasi. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling. Dalam penelitian   ini data dikumpulkan dengan metode kuesioner terhadap 100 orang responden.Teknik analisis data yang digunakan adalah Service Quality (Servqual) yaitu untuk mengukur harapan dan persepsi pengguna jasa Kursus Bahasa Mandarin pada Badan Koordinasi Pendidikan Bahasa Mandarin (BKPBM) Kalimantan Barat. Hasil analisis menunjukan bahwa pelayanan sangat baik bagi siswa kursus. Hal ini dapat dilihat dari skor Servqual (gap) yang diperoleh (0,131) yang berarti karena skor harapan lebih kecil dari pada skor persepsi siswa kursus sehingga pelayanan yang diberikan sangat baik. Skor Servqual (gap) positif tertinggi yaitu (0,70). Kata kunci: Kualitas Pelayanan, Kursus Bahasa Mandarin.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Produktivitas ISSN: 2355-1038 (Print) ISSN: 2621-5098 (Online) adalah jurnal ilmiah yang dikelola Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Pontianak untuk mempublikasikan hasil riset/penelitian di bidang ekonomi dan bisnis khususnya ilmu Manajemen. Jurnal Produktivitas Terbit 2 ...