NERS Jurnal Keperawatan
Vol 8, No 2 (2012)

Pengaruh Latihan Kognitif terhadap Perubahan Skor Fungsi Kognitif pada Lansia dengan Dimensia Ringan di Panti Sosial Tresna Werdha Sabai Nan Aluih Sicincin

Ihda Al Adawiyah (Unknown)
Heppi Sasmita (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Oct 2012

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh latihan kognitif terhadap perubahan skor fungsi kognitif pada lansia dengan dimensia ringan di PSTW Sabai Nan Aluih SicincinTahun 2012. Desain penelitian ini quasi-eksperimen dengan two group pretest-postest design yaitu tediri dari dua kelompok, kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Penelitian dilakukan di PSTW Sabai Nan Aluih Sicincin dari bulan Januari sampai bulan Maret 2012. Sampel penelitian diambil secara purposive sampling terdiri dari 34 orang, 17 orang kelompok eksperimen dan 17 orang kelompok kontrol. Pengukuran fungsi kognitif dilakukan dengan menggunakan MMSE (Mini Mental State Examination). Analisa statistik dengan komputerisasi menggunakan Uji Paired t-test. Hasil penelitian ini terdapat hubungan yang bermakna antara latihan kognitif dengan perubahan skor fungsi kognitif pada lansia dengan dimensia ringan di PSTW Sabai Nan Aluih Sicincin Tahun 2012 yaitu pada kelompok eksperimen terjadi peningkatan skor fungsi kognitif dengan rata-rata perubahan skor fungsi kognitif 4,23 dan terjadi penurunan skor fungsi kognitif pada kelompok kontrol dengan rata-rata -1,53. Dari hasil uji Paired t-test didapat p value sebesar 0,019 (ρ < 0,05). Dari hasil penelitian ini diharapkan Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) Sabai Nan Aluih Sicincin dapat menerapkan latihan kognitif (senam otak) pada lansia di panti dan dapat menjadi salah satu alternatif program kegiatan di panti untuk meningkatkan kesejahteraan lansia

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

ners

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

NERS: Jurnal Keperawatan focuses its article in the field of nursing, which is the branch of health sciences. The scope of this journal articles are: 1. Medical adn Surgical 2. Emergency 3. Pediatric 4. Maternity 5. Psychiatric 6. Family and Community 7. ...