JKIP (Jurnal Keguruan dan Ilmu Pendidikan)
Vol 3 No 1 (2016): JKIP

NILAI SOSIAL NENE’MALLOMO DI KABUPATEN SIDENRENG RAPPANG

Akib, Tasrif (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2016

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran umum pandangan masyarakat tentang nilai sosial Nene’Mallomo di Kabupaten Sidenreng Rappang Metode yang digunakan di dalam penelitian ini adalah Penelitian Sosial Budaya (PSB)  yaitu deskriptif, pengumpulan data yang dilakukan menggunakan metode wawancara, metode observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan seluruh rangkaian informasi dan fakta lapangan akan dianalisis secara kualitatif dengan mengggambarkan secara utuh dan jelas serta mendalam yang kemudian akan dinarasikan dan diinterprestasikan oleh penulis berdasarkan penelitian yang dilakukan. Yang terdiri dari 27 informan dimana 11 dari tokoh masyarakat dan 11 dari kalangan mahasiswa ditambah satu dari tokoh sejarawan RI, satu tokoh pengusaha, satu tokoh sosiolog, satu tokoh akademisi dan satu tokoh pemuda asal Sidrap. Hasil penelitian ini menunjukkan dimana informan menggambarkan bahwa pengetahuan masyarakat tentang eksistensi Nene’Mallomo dan nilai sosial yang dibawa itu masih ada, walaupun kondisi di Sidrap itu hanya sebahagian kecil saja masyarakat yang memiliki kesadaran tentang hal tersebut. Sehingga penulis menyimpulkan bahwa salah satu faktor semakin benyaknya bentuk-bentuk perilaku yang menyimpang adalah minimnya kesadaran masyarakat yang mampu menyerap nilai sosial yang berlaku di dalamnya, khususnya dalam hal ini nilai sosial Nene’Mallomo.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jkip

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Physics

Description

JKIP adalah Jurnal kependidikan dan keguruan yang telah mendapat beberapa indeksasi nasional dan internasional. Tema yang diangkat adalah kesusasteraan, seni, bahasa (Indonesia dan Inggris), sosiologi, kewarganegaraan, fisika, matematika, biologi, anak usia dini, teknologi pendidikan, guru sekolah ...