Jurnal Akuntansi dan Pajak
Vol 19, No 02 (2019): Jurnal Akuntansi dan Pajak, Vol. 19, No. 02, Januari 2019

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Wajib Pajak Untuk Menggunakan E-Filing

Saefudin Saefudin (Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Semarang)
Prabowo Yudo Jayanto (Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Semarang)



Article Info

Publish Date
25 Feb 2019

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kemudahan wajib pajak untuk menggunakan E-Filing. Populasi dalam penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi yang tercatat sebagai pegawai di Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Semarang. Pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh sebanyak 42 responden. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis partial least square dengan program SmartPLS Versi 3.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel persepsi kegunaan, persepsi kemudahan, dan kesiapan teknologi informasi berpengaruh terhadap kemudahan untuk menggunakan E-filing, sedangkan variabel keamanan dan kerahasiaan, kerumitan, serta faktor sosial tidak berpengaruh terhadap kemudahan untuk menggunakan E-filing. Simpulan dalam penelitian ini bahwa variabel persepsi kegunaan, persepsi kemudahan, dan kesiapan teknologi informasi berpengaruh terhadap kemudahan untuk menggunakan E-filing, sedangkan variabel keamanan dan kerahasiaan, kerumitan, serta faktor sosial tidak berpengaruh terhadap kemudahan untuk menggunakan E-filing karena sistem e-filing dirasa masih sukar untuk digunakan dan masih kurangnya sosialisasi tentang menggunakan sistem e-filing.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jap

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Akuntansi dan Pajak (JAP) diterbitkan dua kali setahun (Januari dan Juli) oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi - AAS ...