Andragogi: Jurnal Diklat Teknis Pendidikan dan Keagamaan
Vol 6 No 2 (2018): Andragogi: Jurnal Diklat Teknis Pendidikan dan Keagamaan

Pengembangan Kecerdasan Interpersonal dalam Proses Pembelajaran pada TOT Widyaiswara Rumpun IPS

Endang Sutisnowati (Widyaiswara Ahli Madya Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya narasumber maupun peserta diklat mengembangkan kecerdasan interpersonal pada proses pembelajaran ToT Widyaiswara rumpun IPS. Bentuk penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Subjek penelitian ini adalah narasumber dan peserta diklat, yaitu widyaiswara rumpun IPS. Tehnik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah tehnik obeservasi, wawanacra dan dokumnetasi sebagai objek pendukung dalam pengumpulan data. Berdasarkan hasil obeservasi, wawancara dan dokumen, maka diperoleh hasil, bahwa upaya narasumber mengembangkan kecerdasan interpersonal pada proses pembelajaran dalam ToT widyaiswara rumpun IPS secara keseluruhan mata diklat dikategorikan baik, dengan persentase yang dicapai adalah 78,23% dan masuk dalam rentang persentase 70%-79% dengan kategori “Baik”. Adapun hasil analisis data untuk setiap upaya pada setiap mata diklat yang dilakukan narasumber adalah sebagai berikut: 1) Upaya narasumber mengembangkan kecerdasan interpersonal, dikategorikan baik dengan persentase rata-rata 77,31%. 2) Upaya peserta diklat mengembangkan kecerdasan intrapersonal, dikategorikan baik dengan persentase rata-rata 78,21%.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

andragogi

Publisher

Subject

Education Other

Description

Andragogi Jurnal Diklat Teknis Pendidikan dan Keagamaan (p-ISSN 2620-5009, e-ISSN 2623-1190) is a periodical journal published by Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan (Center of Education and Religious Technical Training), under The Ministry of Religion Affairs, Republic of Indonesia. ...