JISIP: Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan
Vol 2, No 1 (2018): Volume 2 Nomor 1 JISIP: Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan

Pengaruh Multimedia Interaktif Terhadap Keterampilan Generik Sains Dan Pemahaman Konsep Elektrokimia Siswa

Khaeruman Khaeruman (Unknown)
Ratna Azizah (Unknown)
Siti Nurhidayati (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Mar 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh multimedia terhadap keterampilan generic sains dan pemahaman konsep elektrokimia siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah Quasi experimental dengan model pretest posttest control group design. Subjek penelitian ini berjumlah 60 siswa yang terbagi ke dalam 2 kelas yaitu kelompok eksperimen dibelajarkan menggunakan multimedia interaktif, dan kelompok kotrol dibelajarkan dengan metode tanyajawab dan diskusi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian lembar observasi keterampilan proses sains, dan soal pilihan ganda beralasan untuk instrumen pemahaman konsep. Data dianalisis dengan metode analisis deskriptif untuk keterampilan proses sains dan analisis statistik inferensial. Hasil menunjukkan bahwa untuk keterampilan proses sains dengan nilai rata-rata kelas eksperimen 1 sebesar 69, kelas eksperimen 2 sebesar 60 dalam kategori tinggi dibandingkan dengan kelas kontrol sebesar 58. Sedangkan untuk pemahaman konsep menggunakan uji anova satu jalur sebesar 0.892 lebih besar daripada nilai (α = 0,05). Sehingga dapat disimpulkan bahwa penggunaan multimedia interaktif berpengaruh terhadap keterampilan generik sains siswa

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JISIP

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Ilmu Sosial dan Pendidikan merupakan kumpulan artikel ilmiah ilmu sosial dan pendidikan berdasarkan hasil penelitian dan hasil kajian pustaka. Jurnal ini menggunakan Bahasa Indonesia. Terbit 3 kali setiap tahun pada bulan Maret, Juli, dan ...