Deposisi Metal Matrix Composite Coating NiCr+Cr3C2+Al2O3 dan NiCr+WC12Co+Al2O3 pada permukaan material SS316 telah dilakukan menggunakan teknik High Velocity Oxygen Fuel (HVOF) thermal spray coating dengan parameter tekanan bahan bakar dan jarak penembakan yang konstan. Selanjutnya lapisan MMC dipanasin dengan variasi temperatur 600°, 700° dan 800°C dan pendinginan menggunakan air untuk mendapatkan nilai kekerasan yang optimum sesuai dengan aplikasi pada boiler tube pembangkit listrik. Nilai kekerasan yang tertinggi diperoleh pada lapisan NiCr+WC12Co+Al2O3 dengan proses perlakuan panas 800°C yaitu sebesar 551,31 VHN .
Copyrights © 2018