Jurnal Seni Tari
Vol 7 No 1 (2018): Vol 7 No 1 (2018)

Proses Pembelajaran Tari Sebagai Upaya Pengenalan Nilai Karakter Peserta Didik di SMP Negeri 2 Ungaran

Salsabiela, Rifa (Unknown)
Utina, Usrek Tani (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan serta menganalisis proses pembelajaran tari sebagai upaya dari guru mengenalkan nilai karakter peserta didik di SMP Negeri 2 Ungaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan pedagogik dengan menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan proses pembelajaran seni tari di SMP Negeri 2 Ungaran meliputi perencanaan, pelaksanaan dan hasil/evaluasi. Perencanaan terdapat 2 langkah yaitu merancang silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran. Pelaksanaan proses pembelajaran terdapat 7 komponen yang mendukung yaitu tujuan, guru, peserta didik, metode, materi, media dan evaluasi. Kegiatan proses pembelajaran terdapat 3 tahap yaitu kegiatan pendahuluan, inti dan penutup. Proses pembelajaran seni tari mengenalkan dan menumbuhkan beberapa nilai karakter peserta didik. Karakter yang dikenalkan terdapat pada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran yaitu Kompetensi Inti 2 meliputi jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli, santun, rasa ingin tahu, percaya diri dan motivasi internal, dan toleransi.  Kata Kunci : Nilai, Karakter, Pembelajaran, Siswa, Tari

Copyrights © 2018