Jurnal Farmasi Higea
Vol 10, No 1 (2018)

Aktivitas Anti-Inflamasi Ekstrak Etanol Herba Genjer (Limnocharis flava (L.) Buchenau) Pada Tikus Putih Jantan

Ifora Ifora (Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Padang)
Fitra Fauziah (STIFARM Padang)
Risa Resky Delita (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Aug 2018

Abstract

Secara tradisional, genjer (Limnocharis flava (L.) Buchenau) digunakan untuk sayuran. Gejer terbukti memiliki aktivitas antioksidan dan anti-lipooksigenase. Penelitian ini bertujaun untuk melihat pengaruh pemberian ekstrak genjer terhadap aktivitas anti-inflamasi dan jumlah sel leukosit mencit putih jantan setelah diinduksi karagen 1%.. Dosis ekstrak herba genjer yang digunakan adalah 40 mg/kg BB, 80 mg/kg BB, 160 mg/kg BB. Natrium diklofenak sebagai kontrol positif, karagena 1 % sebagai kontrol negatif dan Na. CMC sebagai kontrol normal. Parameternya yaitu volume radang  yang diukur pada jam ke 0,1,2,3,4,5,6 menggunakan pletismometer dan jumlah sel leukosit yang diukur pada jam ke-1 dan jam ke-6 . Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh pemberian ekstrak etanol herba genjer terhadap persentase radang (P<0,05) dan pada persen inhibisi radang menunjukkan adanya hambatan radang pada tikus putih jantan. Ekstrak etanol herba genjer tidak mempengaruhi jumlah sel leukosit tikus putih jantan (P>0,05).

Copyrights © 2018