ABSTRAK: Pengembangan budaya organisasi pada perguruan tinggi merupakan sebuah upaya yang sangat penting, karena sejalan dengan isu peningkatan kesehatan organisasi perguruan tinggi yang tertuang di dalam dokumen Higher Education Long Term Strategy (HELTS) 2003–2010 dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi. Hal ini didasari pada suatu pemikiran bahwa organisasi yang memiliki budaya yang kuat sebagai kepribadiannya berarti organisasi itu sehat. Tujuan penulisan ini adalah untuk membahas atau mengkaji pentingnya pengembangan budaya organisasi pada perguruan tinggi agar organisasi perguruan tinggi yang sehat dapat terwujud. Metode penulisan yang digunakan adalah studi kepustakaan yang bersifat obyektif, sistematis, analitis, dan deskriptif. Dapat disimpulkan bahwa pengembangan budaya organisasi pada perguruan tinggi sangat penting bagi terwujudnya kesehatan organisasi perguruan tinggi.Kata kunci: pengembangan, budaya, organisasi, perguruan tinggi.ABSTRACT: Developing of organizational culture of academic institution is as the efforts that very important, because parallel with the issue improvement of organizational health of academic institution that is poured on the document Higher Education Long Term Strategy 2003–2010 for the Directorat General of Higher Education. This matter based on a thinking that the organization who has strong culture as its personality means the organization is healthy. The purpose of process of writing is to discuss importance developing of arganizational culture on the academic institution who healthy can is materialized. The methods used is library studies who has the characteristic of objective, systematis, analytic, and descriptive. Now, the conclution is that developing of organizational culture on the academic institution is very important for its materialized the organization health of the academic institution.Keywords: organization, culture, academic institution.
Copyrights © 2018