Jurnal Ilmiah Widya
Vol 5 No 1 (2018)

RUPTUR TENDON DAN PENANGANANNYA: PERBANDINGAN KEKUATAN JAHITAN TEKNIK CROSS STITCH DAN TEKNIK KESSLER MODIFIKASI

Pohan, Endi Surya Diapari (Unknown)
Pohan, Dame Joyce (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Sep 2018

Abstract

Tendon adalah struktur anatomis dalam tubuh yang berfungsi menghubungkan otot ke tulang, yang berperan penting dalam pergerakan dan strukturnya menentukan fungsi dan kualitas gerakan yang dihasilkan. Gerakan berulang masif disertai penekanan pada satu titik tertentu berpeluang mencederai tendon dan menghasilkan jejas, seperti yang sering ditemukan pada olahragawan. Tujuan penelitian ini adalah untuk untuk mengulas mengenai ruptur tendon dan upaya penanganannya dengan penekanan pada perbandingan kekuatan jahitan teknik jahitan cross stitch dan teknik jahitan kessler dengan modifikasi. Metode yang digunakan adalah studi kepustakaan yang menjadi best practice untuk kedua teknik tersebut lalu membandingkannya. Dapat disimpulkan bahwa kedua teknik sama­sama memiliki kekurangan maupun kelebihan dalam konteks penyembuhan luka pasca reparasi rupture tendon.

Copyrights © 2018