ABSTRAKSebelum menerbitkan Bank Garansi hendaknya Bank meneliti seksama bonafiditas nasabahnya untuk meyakini kemampuan dan kemauan nasabah dalam memenuhi kewajibannya kepada pihak penerima jaminan termasuk kemauan dan kemampuannya dalam memenuhi kewajibannya kepada Bank sendiri, seandainya Bank Garansi yang akan diterbitkan menjadi efektif.Pengamanan Bank Garansi dapat dilakukan dari tiga sudut pandang, yaitu pengamanan dari sudut pandang nasabah yang dijamin, pengamanan dari sudut pandang bouwheer dan pengamanan dari sudut pandang Bank penerbit Bank Garansi.
Copyrights © 2018