Jurnal ini bertujuan untuk 1) menghasilkan resep minuman alternative untuk menambah imun penderita HIV, 2) Pemanfaatan bahan pangan local untuk dikembangkan menjadi minuman alternative penderita HIV. Jenis penelitian yang digunakan dalam pembuatan produk ini yaitu R&D (Research and Development) dengan model pengembangan 4D (Define, Design, Develop, Dissemination). Hasil yang didapat dari penelitian ini adalah: 1) Resep yang tepat dalam pembuatan susu madu peria adalah dengan menambahkan 100 gr dari total 500 ml air dengan presentase penerimaan atau uji kesukaan produk susu madu peria adalah 80% dengan sifat keseluruhan baik. 2) Minuman ini memiliki zat gizi yang baik untuk menambah imunitas penderita HIV aktif karena mengandung protein MAP30 (Momordica Antiviral Protein 30) yang terdapat dapa sari pare yang ada didalam minuman ini. 3) Minuman ini ialah sebagai jamu alternative selain dengan menggunakan terapi arv untuk penderita HIV aktif.
Copyrights © 2019