Syntax Jurnal Informatika
Vol 6 No 2: Oktober 2017

Sistem Konfirmasi Kesediaan Dosen Menguji Seminar dan Tugas Akhir di STMIK STIKOM Indonsia

Made Hanindia Prami Swari (STMIK STIKOM Indonesia)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2017

Abstract

Salah satu komponen penting dalam kegiatan akademik di sebuah perguruan tinggi adalah proses pelaksanaan tugas akhir. STMIK STIKOM Indonesia merupakan salah satu perguruan tinggi dengan jumlah pengajuan tugas akhir sebanyak hampir 400 judul setiap semesternya dengan jumlah dosen penguji sebanyak 30 orang. Permasalahan yang tejadi adalah setiap hari rata-rata satu orang dosen penguji harus menguji kurang lebih sebanyak 6 orang mahasiswa, namun kesibukan dosen menyebabkan dosen seringkali tidak berada di ruangan, sedangkan pembuatan jadwal ujian yang seringkali baru berhasil dibuat sehari sebelum pelaksanaan ujian membuat staf harus dengan segea mengkonfirmasi kesediaan menguji dari masing-masing dosen. Ketidakberadaan dosen setiap saat di ruangan masing-masing menyebabkan proses konfirmasi menjadi terhambat yang menyebabkan pengumuman jadwal ujian ke mahasiswa juga mengalami keterlambatan. Melalui sistem konfirmasi yang dibuat, maka dosen dapat memberikan konfirmasi melalui web yang dapat diakses dimanapun dan kapanpun, sehingga diharapkan mampu mempercepat proses konfirmasi terhadap jadwal yang ujian yang dibuat. Manfaat lain yang didapatkan adalah membantu pekerjaan staf untuk melakukan proses konfirmasi mengingat jumlah dosen yang harus dikonfirmasi cukup banyak dan dosen tersebar di 6 ruang dosen yang berbeda.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

syntax

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Syntax Jurnal Informatika berfokus pada Rekayasa Perangkat Lunak, Teknik Kompilasi, Perancangan Basis Data, Data Mining, Teknologi Web Services, Business Intelligent, Kecerdasan Buatan, Logika Fuzzy, Computer Vision, Embedded System, Robotika, Sistem Pakar, Machine Learning, E-Commerce, Digital dan ...