Jurnal Farmasi Sains dan Teknologi
Jurnal Farmasi Sains dan Teknologi (JFST) merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Pengurus Cabang Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) Kabupaten Karanganyar. Jurnal Farmasi Sains dan Teknologi (JFST) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel asli hasil penelitian di bidang ilmu farmasi, manajemen kefarmasian, dan praktik kefarmasian. Artikel yang dikirimkan di JFST adalah tinjauan sejawat double-blind, kami menerima artikel ulasan dan artikel penelitian. Kami terbuka untuk naskah dalam berbagai bidang farmasi baik dalam Bahasa Inggris atau Bahasa Indonesia dengan abstrak bilingual (Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia). JFKS terbit dua kali setahun (April dan November).