Nusantara : Jurnal Ilmiah Pariwisata dan Perhotelan
Jurnal NUSANTARA diterbitkan oleh institusi Akademi Pariwisata Dharma Nusantara Sakti (AKPARDA) yang berisi Kajian Pariwisata dan perhotelan, memuat berbagai gagasan, temuan mutakhir isu-isu kepariwisataan dan perhotelan tanah air. NUSANTARA dimaksudkan sebagai media publikasi dan pertukaran gagasan kepariwisataan maupun perhotelan guna memperkaya khasanah keilmuan pariwisata dan perhotelan yang tengah berkembang dewasa ini. Redaksi menerima tulisan ilmiah dari kalangan intelektual yang mempunyai visi sejalan dengan NUSANTARA.