cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Economy, Science,
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi adalah publikasi elektronik yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya. Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi merupakan publikasi artikel dalam bentuk elektronik dimana adalah hasil karya mahasiswa program studi sarjana dan pascasarjana jurusan akuntansi
Arjuna Subject : -
Articles 18 Documents
Search results for , issue " Vol 7, No 1 (2018)" : 18 Documents clear
PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAN GOOD GOVERNANCE TERHADAP NILAI PERUSAHAAN Ardianto, Ipung Tri; Ardini, Lilis
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi (JIRA) Vol 7, No 1 (2018)
Publisher : STIESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Kinerja Keuangan dan Good Corporate Governancedalam hal ini kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, komisaris independen terhadap nilaiperusahaan LQ 45.Sampel yang diambil adalah perusahaan LQ 45 yang terdaftar di BEI periode 20132016. Metode analisis dari penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi berganda.Hasil penelitian ini ROA berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Ini menunjukan bahwa semakin tinggi laba yang dihasilkan maka akan meningkatkan nilai perusahaan. ROE berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Ini menunjukan bahwa semakin tinggi nilai ROE maka akan berdampak pada besarnya nilai perusahaan. Kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan dikarenakan kepemilikan saham atas direksi dan komisaris dapat dianggap memperburuk kondisi perusahaan dengan adanya ekspropriasi. Kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan dikarenakan adanya asimetri informasi yang dimiliki oleh manajer sebagai pengelola perusahaan juga institusi sebagai pemegang saham mayoritas kurang optimal. Dewan komisaris independen berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Hal ini dapat disebabkan komisaris independen ini dapat memaksimalkan kinerja perusahaan yang fungsinya sebagai monitoring yang baik.Kata kunci: kinerja keuangan, Good Corporate Governance, nilai perusahaan.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMBERIAN OPINI AUDIT GOING CONCERN PERUSAHAAN Kusumaningrum, Ryzka Yunisa; Ngumar, Sutjipto
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi (JIRA) Vol 7, No 1 (2018)
Publisher : STIESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Opini audit merupakan salah satu pertimbangan penting dalam menentukan keputusan dalam suatu perusahaan dan sesuai dengan ketentuan standar akuntansi yang sudah diterapkan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pertumbuhan perusahaan, ukuran perusahaan, opini audit tahun sebelumnya dan kualitas audit terhadap pemberian opini audit going concern. Ruang lingkup penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kriteria-kriteria yang telah ditetapkan yaitu perusahaan manufaktur yang tidak sedang pada proses delisting, menerbitkan laporan auditor independen selama tiga tahun berturut-turut dan menggunakan rupiah sebagai mata uang pelaporan. Berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan memperoleh sampel sebanyak 99 perusahaan manufaktur. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan model analisis regresi logistik dengan menggunakan alat uji statistik SPSS versi 21. Dari hasil analisa yang telah dilakukan, hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel independen yang terdiri dari pertumbuhan perusahaan, ukuran perusahaan dan kualitas audit tidak berpengaruh terhadap pemberian opini audit going concern, sedangkan opini audit tahun sebelumnya berpengaruh terhadap pemberian opini audit going concern. Kata-kata Kunci : opini audit going concern, pertumbuhan perusahaan, ukuran perusahaan, opini audit tahun sebelumnya, kualitas audit.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KETEPATAN WAKTU PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN Anggreani, Retno Ajeng; Retnani, Endang
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi (JIRA) Vol 7, No 1 (2018)
Publisher : STIESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menemukan bukti empiris tentang faktor-faktor yang mempengaruhiketepatan waktu penyajian laporan keuangan perusahaan consumer goods yang terdaftar di Bursa EfekIndonesia. Faktor-faktor yang diuji dalam penelitian ini yaitu profitabilitas, likuiditas, ukuranperusahaan dan kepemilikan publik. Populasi dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakanmetode purposive sampling pada perusahaan consumer goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesiaselama periode 2012-2016 dan berdasarkan kriteria yang telah ditentukan maka diperoleh sampelsebanyak 23 perusahaan consumer goods. Faktor-faktor tersebut kemudian diuji dengan menggunakanregresi linier pada tingkat signifikansi 5 persen.Hasil uji hipotesis menunjukkan likuiditasberpengaruh negatif secara signifikan terhadap ketepatan waktu penyajian laporan keuangansehingga hipotesis ditolak. Hal ini menunjukkan bahwa tingkat likuiditas yang dimiliki olehperusahaan tidak dipertimbangkan dalam menyajikan laporan keuangan perusahaan secara tepatwaktu maupun tidak tepat waktu. Sementara itu, profitabilitas, ukuran perusahaan dan kepemilikanpublik tidak mampu mempengaruhi ketepatan waktu penyajian laporan keuangan pada perusahaanbarang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.Kata kunci: ketepatan waktu, profitabilitas, likuiditas, ukuran perusahaan, kepemilikan publik.
PENGARUH MODAL INTELEKTUAL DAN KINERJA KEUANGAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN Azizah, Noor Laily; Amanah, Lailatul
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi (JIRA) Vol 7, No 1 (2018)
Publisher : STIESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh modal intelektual dan kinerja keuangan terhadapnilai perusahaan melalui laporan keuangan yang telah disusun oleh perusahaan consumer goods yangterdaftar di Bursa Efek Indonesia. Modal intelektual yang diukur dengan rasio Value Added IntellectualCoefficient dan kinerja keuangan yang diukur dengan Return On Assets dan Total Assets Turnover, sertanilai perusahaan yang diukur dengan Price to Book Value. Sampel penelitian ini diperoleh denganmenggunakan metode purposive sampling yakni pemilihan sampel dengan kriteria-kriteria yang telahditentukan. Berdasarkan kriteria yang telah ditentukan tersebut diperoleh sampel sebanyak 35perusahaan consumer goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2013-2016. Metodeanalisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan program SPSS versi 20. Hasilpenelitian menunjukkan bahwa Return On Assets berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan.Sedangkan Total Assets Turnover dan modal intelektual tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Kata kunci: Value Added Intellectual Coefficient, Return On Assets, Total Assets Turnover, price to book value.
PENGARUH KEPUTUSAN INVESTASI, PENDANAAN, KEBIJAKAN DIVIDEN, STRUKTUR KEPEMILIKAN, DAN INFLASI TERHADAP NILAI PERUSAHAAN Turrachmah, Siti Novia; Priyadi, Maswar Patuh
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi (JIRA) Vol 7, No 1 (2018)
Publisher : STIESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh keputusan investasi, pendanaan, kebijakan dividen,struktur kepemilikan dan inflasi terhadap nilai perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalahperusahaan non perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Dalam penelitian iniditetapkan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Berdasarkan kriteriapengambilan sampel diperoleh sebanyak 38 perusahaan non perbankan yang terdaftar di Bursa EfekIndonesia selama tahun 2012-2016, sehingga jumlah sampel dalam penelitian ini yaitu 190pengamatan. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linier berganda dengan alat bantuSPSS (Statistical Product and Service Solutions). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Keputusaninvestasi berpengaruh terhadap nilai perusahaan dan menunjukkan hubungan yang searah; (2)Keputusan pendanaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan dan menunjukkan hubunganyang tidak searah; (3) Kebijakan dividen berpengaruh terhadap nilai perusahaan dan menunjukkanhubungan yang searah; (4) Kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan danmenunjukkan hubungan yang tidak searah; (5) Kepemilikan institusional berpengaruh terhadap nilaiperusahaan dan menunjukkan hubungan yang searah; (6) Inflasi tidak berpengaruh terhadap nilaiperusahaan dan menunjukkan hubungan yang searah.Kata kunci: keputusan investasi, keputusan pendanaan, kebijakan dividen, struktur kepemilikan, inflasi
PENGARUH PENGGUNAAN SISTEM E-MUSRENBANG TERHADAP EFEKTIVITAS PERENCANAAN PEMBANGUNAN: PENGANGGARAN PARTISIPATIF SEBAGAI VARIABEL PEMODERASI Rohmatulloh, Lailatun; Riharjo, Ikhsan Budi
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi (JIRA) Vol 7, No 1 (2018)
Publisher : STIESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research is aimed to examine empirically the influence of the use of E-Musrenbang system to the effectiveness of development planning at Local Government Work Units of Surabaya city. This research is also aimed to examine empirically whether participatory budgeting moderates the use of E-Musrenbang to the effectiveness of development planning at Local Government Work Units of Surabaya city.The sample collection technique has been carried out by using purposive sampling method. The data has been obtained by issuing questionnaires to the employees of Local Apparaturs Organization which has authority in Musrenbang process, so 16 district level Local Apparaturs Organizations and Planning and Development Agencies of Surabaya city have been selected as samples. The analysis technique has been carried out by using simple regression analysis to examine the influence of the use of E-Musrenbang system to the effectiveness of development planning. Meanwhile, in order to examine participatory budgeting the moderating variable has been conducted by using Moderate Regression Analysis. The result of the research shows that the use of E-Musrenbang system gives positive influence to the effectiveness of development planning. On the contrary, the participatory budgeting cannot moderate the influence of the use of E-Musrenbang to the effectiveness of development planning.Keywords: E-Musrenbang system, development planning, participatory budgeting.
PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN RETURN ON ASSETS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN LQ 45 Sutrismi, Sutrismi; Sapari, Sapari
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi (JIRA) Vol 7, No 1 (2018)
Publisher : STIESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu tujuan dari perusahaan adalah meningkatkan nilai perusahaan yang akan berpengaruhterhadap kemakmuran para pemegang saham. Namun pada penerapannya tidak bisa dipungkiribahwa terdapat perbedaan kepentingan antara manajemen dan pemegang saham yang menimbulkankonflik keagenan. Oleh karena itu, penerapan good corporate governance dan return on assets dalamperusahaan menjadi penting guna meminimalisir konflik keagenan. Penelitian ini bertujuan untukmenguji pengaruh Good Corporate Governance (kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional,dewan direksi, komisaris independen, dan komite audit) dan Return On Assets terhadap nilaiperusahaan LQ 45. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan LQ 45 yang terdaftar di BursaEfek Indonesia (BEI) pada periode 2013-2016. Total sampel penelitian adalah 25 perusahaan yangditentukan melalui purposive sampling. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linierberganda dengan alat bantu aplikasi SPSS 20. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa: (1)kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan; (2) kepemilikan institusionalberpengaruh positif terhadap nilai perusahaan; (3) dewan direksi berpengaruh positif terhadap nilaiperusahaan; (4) komisaris independen tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan; (5) komite audittidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan; (6) return on assets berpengaruh positif terhadap nilaiperusahaan.Kata kunci: Good Corporate Governance, Return On Assets, Nilai Perusahaan
PENGARUH FINANCIAL DISTRESS, PROFITABILITAS DAN LIKUIDITAS TERHADAP REAKSI PASAR Malacoppo, Stefanny Gloria
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi (JIRA) Vol 7, No 1 (2018)
Publisher : STIESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitianini bertujuan untuk menguji pengaruh financial distress yang diproksikan dengan Z-Score,profitabilitas yang diproksikan dengan Earning Per Share (EPS) dan Net Profit Margin (NPM), danlikuiditas yang diproksikan dengan Current Ratio (CR) terhadap reaksi pasar yang diproksikan denganHarga Saham (HS). Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel penelitian ditentukanmenggunakan metode purposive sampling dan diperoleh 11 perusahaan logam dan sejenisnya tahun2012-2016 sehingga total sampel penelitian yang digunakan sebanyak 55 pengamatan. Metode analisisyang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan dalam uji fbahwa penelitian ini layak digunakan yaitu financial distress, profitabilitas, dan likuiditas memilikipengaruh signifikan terhadap reaksi pasar dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000. Sedangkan uji t(uji hipotesis), hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel financial distress tidak berpengaruhsignifikan terhadap reaksi pasar. Variabel earning per share berpengaruh positif dan signifikan terhadapreaksi pasar dengan koefisien regresi sebesar 0,001 dan tingkat signifikansi sebesar 0,000. Variabel netprofit margin berpengaruh positif dan signifikan terhadap reaksi pasar dengan koefisien regresi sebesar3,656 dan tingkat signifikansi sebesar 0,030. Sedangkan variabel current ratio berpengaruh negatif dansignifikan terhadap reaksi pasar dengan koefisien regresi sebesar -0,004 dan tingkat signifikansi sebesar0,045.Kata kunci: Financial Distress, Profitabilitas, Likuiditas, Reaksi Pasar.
PENGARUH KINERJA KEUANGAN, INFLASI DAN SUKU BUNGA TERHADAP TINGKAT BAGI HASIL DEPOSITO MUDHARABAH Permatasari, Rosalia; Andayani, Andayani
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi (JIRA) Vol 7, No 1 (2018)
Publisher : STIESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh return on asset, financing to deposit ratio, biaya operasional pendapatan operasional (BOPO), inflasi dan suku bunga (BI rate) terhadap tingkat bagi hasil deposito mudharabah. Populasi dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode purposive sampling pada bank umum syariah yang menyajikan laporan keuangan triwulan pada tahun 2012-2015 dan berdasarkan kriteria yang telah ditentukan maka diperoleh sampel sebanyak 6 bank umum syariah, sehingga terdapat 96 data penelitian. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan alat bantu aplikasi SPSS (Statistical Product and Service Solutions). Hasil penelitian menunjukkan bahwa BOPO berpengaruh positif terhadap tingkat bagi hasil deposito mudharabah dengan koefisien regresi sebesar 0,044 dan tingkat signifikansi 0,013. Sedangkan variabel return on asset, financing to deposit ratio, inflasi dan suku bunga (BI rate) tidak berpengaruh terhadap tingkat bagi hasil deposito mudharabah.Kata kunci: Return On Asset, Financing To Deposit Ratio, BOPO, Inflasi, Suku Bunga (BI rate).
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KETEPATAN WAKTU PELAPORAN KEUANGAN Devi, Fadilah Sari Surya; Ardini, Lilis
Jurnal Ilmu dan Riset Akuntansi (JIRA) Vol 7, No 1 (2018)
Publisher : STIESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Laporan keuangan yang disediakan setiap perusahaan merupakan sumber informasi penting dalambisnis investasi, jika terdapat penundaan waktu pelaporan keuangan maka informasi yang diberikanakan kehilangan relevansinya. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruhfaktor-faktor pada perusahaan terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan. Faktor perusahaanyang diduga dapat mempengaruhi ketepatan waktu adalah profitabilitas, ukuran perusahaan, opiniaudit, leverage dan likuiditas. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan LQ45 yang terdaftar diBursa Efek Indonesia (BEI) pada periode tahun 2014 sampai dengan 2016. Pemilihan sampeldilakukan dengan purposive sampling. Berdasarkan kriteria-kriteria tertentu yang ditentukan, makadiperoleh 31 sampel perusahaan dengan 93 data pengamatan. Metode yang digunakan untuk mengujihipotesis adalah metode regresi linier berganda dengan alat bantu aplikasi SPSS 23 (Statistical Productand Service Solutions). Setelah dilakukan pengujian dan analisis data, maka didapatkan hasil penelitianbahwa variabel profitabilitas, opini audit dan ukuran perusahaan, tidak berpengaruh terhadapketepatan waktu pelaporan keuangan, dikarenakan tinggi rendahnya profit (laba), ukuranperusahaan atau sumber daya perusahaaan dan adanya opini audit tidak berpengaruh terhadapketepatan waktu.Sedangkan variabel leverage dan likuiditas berpengaruh terhadap ketepatan waktupelaporan keuangan, dikarenakan tingginya leverage atau tingkat hutang dapat berpengaruh negatifdan tingginya likuiditas atau dapat memenuhi kewajiban jangka pendek dapat berpengaruh positifterhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan.Kata kunci : profitabilitas, ukuran perusahaan, opini audit, leverage , likuiditas.

Page 1 of 2 | Total Record : 18


Filter by Year

2018 2018


Filter By Issues
All Issue Vol 7, No 2 (2018) Vol 7, No 1 (2018) Vol 6, No 12 (2017) Vol 6, No 11 (2017) Vol 6, No 10 (2017) Vol 6, No 9 (2017) Vol 6, No 8 (2017) Vol 6, No 7 (2017) Vol 6, No 6 (2017) Vol 6, No 5 (2017) Vol 6, No 4 (2017) Vol 6, No 3 (2017) Vol 6, No 2 (2017) Vol 6, No 1 (2017) Vol 5, No 12 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 5, No 11 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 5, No 10 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 5, No 9 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 5, No 8 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 5, No 7 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 5, No 6 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 5, No 5 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 5, No 4 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 5, No 3 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 5, No 2 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 5, No 1 (2016): Jurnal Ilmu & Riset Akuntansi Vol 4, No 12 (2015) Vol 4, No 11 (2015) Vol 4, No 10 (2015) Vol 4, No 9 (2015) Vol 4, No 8 (2015) Vol 4, No 7 (2015) Vol 4, No 6 (2015) Vol 4, No 5 (2015) Vol 4, No 4 (2015) Vol 4, No 3 (2015) Vol 4, No 2 (2015) Vol 4, No 1 (2015) Vol 3, No 12 (2014) Vol 3, No 11 (2014) Vol 3, No 10 (2014) Vol 3, No 9 (2014) Vol 3, No 8 (2014) Vol 3, No 7 (2014) Vol 3, No 6 (2014) Vol 3, No 5 (2014) Vol 3, No 4 (2014) Vol 3, No 3 (2014) Vol 3, No 2 (2014) Vol 3, No 1 (2014) Vol 2, No 12 (2013) Vol 2, No 11 (2013) Vol 2, No 10 (2013) Vol 2, No 9 (2013) Vol 2, No 8 (2013) Vol 2, No 7 (2013) Vol 2, No 6 (2013) Vol 2, No 5 (2013) Vol 2, No 4 (2013) Vol 2, No 3 (2013) Vol 2, No 2 (2013) Vol 2, No 1 (2013) Vol 1, No 12 (2012) Vol 1, No 11 (2012) Vol 1, No 2 (2012) Vol 1, No 1 (2012) More Issue