cover
Contact Name
Ibrahim
Contact Email
jurnalbiologieducation@serambimekkah.ac.id
Phone
+628126940323
Journal Mail Official
azwir@serambimekkah.ac.id
Editorial Address
Jl. Unmuha, Batoh, Kec. Lueng Bata, Kota Banda Aceh, Aceh 23245
Location
Kota banda aceh,
Aceh
INDONESIA
Jurnal Biology Education
ISSN : 2302416X     EISSN : 25492330     DOI : https://doi.org/10.32672/jbe.v10i1
Jurnal Biology Education (Sarana Informasi Insan Akademis, Ilmiah dan profesional) p-ISSN: 2302-416X, e-ISSN: 2549-2330, dikelola oleh Prodi Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Serambi Mekkah. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun, pada bulan April dan Oktober. jurnal ini menyajikan hasil penelitian di bidang pendidikan Biologi, Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dan Lesson Study, Pembelajaran lainnya dan penelitian Multi Disiplin Ilmu
Articles 13 Documents
Search results for , issue "Vol 10, No 1 (2022): Volume 10 Nomor 1 Edisi Khusus Tahun 2022" : 13 Documents clear
HUBUNGAN POLA PEMBERIAN MAKAN DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA USIA 12-59 BULAN DI DESA ARONGAN Mouliza R; Darmawi Darmawi
Jurnal Biology Education Vol 10, No 1 (2022): Volume 10 Nomor 1 Edisi Khusus Tahun 2022
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (515.629 KB) | DOI: 10.32672/jbe.v10i1.4120

Abstract

Stunting merupakan salah satu masalah gizi yang dialami oleh balita di dunia saat ini. Perlu perhatian khusus agar tidak terus berlangsung. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pola pemberian makan yaitu jenis makanan, jumlah makanan, dan jadwal makan dengan kejadian stunting pada anak usia 12-59 bulan di Desa Arongan. Metode yang digunakan adalah survei analitik dengan rancangan cross-sectional. Penelitian ini dilakukan di Desa Arongan, Kecamatan Kuala Pesisir, Kabupaten Nagan Raya pada bulan November 2021. Populasi adalah seluruh ibu yang memiliki balita usia 12-59 bulan yaitu 53. Sampel yaitu 53 responden diambil dengan teknik total sampling. Teknik pengumpulan data dengan wawancara dan observasi. Jenis data yaitu data primer (pola pemberian makan) dan data sekunder (stunting). Instrumen wawancara menggunakan kuesioner dan instrumen observasi menggunakan lembar pedoman observasi. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat menggunakan SPSS. Uji univariat digunakan untuk mendeskripsikan karaktersitik responden. Uji bivariat menggunakan uji statistik yaitu uji chi-square dengan taraf signifikansi (α) = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan tidak ada hubungan antara jenis makanan dengan kejadian stunting (p-value: 0,682), tidak ada hubungan antara jumlah makanan dengan kejadian stunting (p-value: 0,990), dan ada hubungan antara jadwal makanan dengan kejadian stunting (p-value: 0,015). Kesimpulan bahwa tidak adanya hubungan antara jenis makanan dengan kejadian stunting, tidak adanya hubungan antara jumlah makanan dengan kejadian stunting, dan terdapat hubungan antara jadwal makan dengan kejadian stunting pada balita umir 12-59 bulan di Desa Arongan.
HUBUNGAN ASUPAN GIZI DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA ANAK DI DESA PADANG KECAMATAN MANGGENG KABUPATEN ACEH BARAT DAYA linda wati; Jun Musnadi
Jurnal Biology Education Vol 10, No 1 (2022): Volume 10 Nomor 1 Edisi Khusus Tahun 2022
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (494.904 KB) | DOI: 10.32672/jbe.v10i1.4116

Abstract

Masalah stuting bukan hanya di indonesia melainkan di dunia. Salah satu penyebab stunting mengenai asupan gizi yang tidak baik dan seimbag sesuai dengan usia pertumbuhan anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan asupan gizi dengan kejadian stunting pada anak di Desa Padang Kecamatan Manggeng Kabupaten Aceh Barat Daya. Jenis penelitian adalah survei analitik dengan desain cross sectional dan pendekatan kuantitatif. Lokasi penelitian dilaksanakan di Desa Padang Kecamatan Manggeng Kabupaten Aceh Barat Daya yaitu pada bulan November 2021. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode sampling rasional, yaitu sebanyak 35 sampel. Instrumen pengumpulan data yaitu kuesioner dan lember observasi. Analisis data secara analisis statistik univariat dan bivariat. Analisis univariat untuk mendeskripsikan karakteristik responden dan uji bivariat menggunakan uji Chi-square dengan taraf signifikansi (α) = 0,05 yang bertujuan untuk mengetahui hubungan antara asupan gizi dan kejadian stunting pada anak. Adapun pedoman pengambilan kesimpulan yaitu apabila nilai p-value yang diperoleh lebih kecil dari nilai sig (α) (p-value0,05) artinya terdapat hubungan asupan gizi dengan kejadian stunting pada anak di Desa Padang Kecamatan Manggeng Kabupaten Aceh Barat Daya. Hasil penelitian diketahui terdapat pengaruh yang signifikan antara asupan gizi dengan kejadian stunting pada balita di Desa Padang Kecamatan Manggeng Kabupaten Aceh Barat Daya dengan nilai 0.0010.05. 
HUBUNGAN ASI EKSKLUSIF DENGAN STUNTING PADA ANAK BALITA DI DESA ARONGAN KECAMATAN KUALA PESISIR KABUPATEN NAGAN RAYA Asmaul Husna; Teungku Nih Farisni
Jurnal Biology Education Vol 10, No 1 (2022): Volume 10 Nomor 1 Edisi Khusus Tahun 2022
Publisher : Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (500.507 KB) | DOI: 10.32672/jbe.v10i1.4122

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan pemberian ASI Eksklusif dengan stunting pada anak balita di Desa Arongan Kecamatan Kuala Pesisir Kabupaten Nagan Raya. Jenis penelitian yaitu deskriptif analitik desain cross-sectional. Populasi yaitu seluruh balita berjumlah 247 balita. Seluruh populasi dijadikan sampel diambil dengan teknik total sampling. Sumber data yaitu data sekunder dari Posyandu Desa Arongan dan Puskesmas Kecamatan Kuala Pesisir mengenai pemberian ASI Eksklusif dan status kejadian stunting pada anak balita tiga tahun terakhir (2018, 2019, dan 2020). Analisis data secara univariat dan bivariat menggunakan SPSS. Analisis univariat mengetahui distribusi frekuensi pada variabel independen (ASI Eksklusif) dan variabel dependen (stunting). Analisis bivariat menggunakan uji Chi-square untuk mengetahui hubungan kedua variabel dengan tingkat kemaknaan sig (α) = 0,05. Uji Odds Ratio (OR) untuk menentukan berapa besar hubungan pemberian ASI Eksklusif dengan kejadian stunting. Hasil penelitian bahwa balita yang diberikan ASI Eksklusif dengan status kejadian normal yaitu 218 balita (88,26%) dan jumlah balita yang diberikan ASI Eksklusif dengan status kejadian stunting yaitu 6 balita (2,43%). Sedangkan Jumlah balita yang tidak diberikan ASI Eksklusif dengan status kejadian normal yaitu 10 balita (4,05%) dan jumlah balita yang tidak diberikan ASI Eksklusif dengan status kejadian stunting yaitu 13 balita (5,26%). Hasil Uji Chi-square diperoleh nilai p-value yaitu 0,000 yaitu lebih kecil dari nilai sig (α) = 0,05 (0,000 0,05). Artinya terdapat hubungan antara pemberian ASI Eksklusif dengan stunting pada balita di Desa Arongan Kecamatan Kuala Pesisir Kabupaten Nagan Raya. Hasil uji OR diperoleh nilai yaitu 47,23. artinya balita yang tidak diberikan ASI Eksklusif berpeluang 47,23 kali lipat mengalami stunting dibandingkan balita yang diberi ASI Eksklusif. 

Page 2 of 2 | Total Record : 13