cover
Contact Name
Fajar Astuti Hermawati
Contact Email
fajarastuti@untag-sby.ac.id
Phone
+6281331853372
Journal Mail Official
konvergensi@untag-sby.ac.id
Editorial Address
Konvergensi Program Studi Teknik Informatika, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya Jl. Semolowaru 45 Surabaya 60119
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Konvergensi
ISSN : 18580688     EISSN : 27210936     DOI : https://doi.org/10.30996/konv.v14i1
Konvergensi Teknologi Informasi & Komunikasi Journal is created as a means of communication and dissemination for researchers to publish research articles or conceptual articles. The Konvergensi Teknologi Informasi & Komunikasi Journal accepts articles related to the topic in Computer Science and Computer Engineering, such as Information System, Software Engineering, Artificial Intelligence, Data Mining, Process Mining, Natural Language Processing, Image and Signal Processing, Human-Computer Interaction, Robotic, Computer Network, etc.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 13 No 1 (2017)" : 5 Documents clear
OPTIMASI PENJADWALAN PRAMUNIAGA PADA PT BESTA INDONESIA DENGAN METODE TOPSIS Jamila, Siti Nur; Kusnanto, Geri; Hermawati, Fajar Astuti
KONVERGENSI Vol 13 No 1 (2017)
Publisher : Informatics, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3486.882 KB) | DOI: 10.30996/konv.v13i1.2749

Abstract

Pada penelitian ini, metode TOPSIS yang merupakan salah satu metode pengambilan keputusan Multi Attribute Decision Making (MADM) diterapkan untuk penjadwalan pramuniaga terhadap konter yang tepat pada PT. Besta Indonesia untuk memperoleh sistem penjadwalan yang lebih baik. Dengan sistem ini diharapkan akan memberikan informasi penjadwalan pramuniaga yang cepat, tepat dan  up to date. Selain itu  manajemen dapat melihat kinerja pramuniaga yang baik sehingga mempermudah kerja dan kontrol manajemen dalam mengambil keputusan, serta dapat menganalisa laporan penjadwalan pramuniaga dengan baik. Uji coba sistem yang dilakukan menggunakan sembilan data konter dan sembilan data kriteria dengan melihat kecocokan masing-masing alternatif, sehingga dapat ditentukan pula bobot preferensi yang di ambil berdasarkan seberapa besar tingkat kepentingan masing-masing kriteria. Dari keseluruhan analisa diperoleh hasil analisa menghasilkan informasi tentang prosentase nilai terbesar sampai yang terkecil dalam penentuan jumlah sales promotion di masing-masing konter. Kata Kunci: Multi Attribute Decision Making, TOPSIS, matriks keputusan, matriks ternormalisasi, penyelesaian ideal
SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS UNTUK PEMETAAN KEMISKINAN DAN GIZI BURUK DI JAWA TIMUR Kurnianingtyas, Yuniar; Hermawati, Fajar Astuti
KONVERGENSI Vol 13 No 1 (2017)
Publisher : Informatics, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3405.523 KB) | DOI: 10.30996/konv.v13i1.2750

Abstract

Sistem informasi geografis (SIG) merupakan alat untuk menganalisa permasalahan dan membuat keputusan berdasarkan informasi spasial. Dengan SIG, seorang pengguna dapat dengan mudah memilih data pada peta yang dibaca untuk tugas tertentu. Indonesia yang merupakan negara berkembang, masih memiliki daerah-daerah yang merupakan kantong-kantong kemiskinan dan gizi buruk termasuk di provinsi Jawa Timur. Melalui penerapan sistem informasi geografis, akan lebih mudah untuk mengetahui informasi – informasi mengenai daerah – daerah yang mengalami gizi buruk dan daerah yang  tergolong miskin. Pada penelitian ini, dibuat suatu Sistem Informasi Geografis (SIG) berbasis web tentang pemetaan kemiskinan dan gizi buruk yang ada di propinsi Jawa Timur. Adapun layer – layer yang akan di gunakan antara lain layer desa Jawa Timur, layer daerah kemiskinan, layer daerah gizi buruk, layer kepadatan penduduk , layer tempat pelayanan kesehatan , layer data rumah tangga menurut kabupaten yang pernah membeli RasKin, layer data penyandang masalah sosial seperti penyandang kusta. Kata Kunci: Sistem informasi geografis, gizi buruk, kemiskinan, layer, RasKin
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN STOPLIST KATA UMUM DARI DOKUMEN HASIL KLASIFIKASI PRETOPOLOGY Mastur, Mohammad; Rachman, Fika Hastarita; Solihin, Firdaus
KONVERGENSI Vol 13 No 1 (2017)
Publisher : Informatics, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1065.175 KB) | DOI: 10.30996/konv.v13i1.2746

Abstract

Dokumen teks bahasa Indonesia sangat melimpah dan setiap waktu bertambah. Dalam proses pencarian, banyak dokumen yang dihasilkan menjadi kurang relevan jika tidak sesuai dengan keinginan pengguna. Stoplist merupakan kumpulan kata yang “tidak relevan”, namun sering muncul dalam dokumen. Kata umum juga sering digunakan pada bidang tertentu sehingga dimungkinkan untuk dokumen sebidang akan ada kata umum yang sering muncul. Pada sistem temu kembali informasi, asumsi yang ada adalah dengan menghapus stoplist, maka mengurangi jumlah kata yang akan diproses. Adanya kata umum bidang, memungkinkan adanya mengurangan jumlah kata yang akan diproses juga. Dalam penelitian ini dilakukan ekstraksi kata umum dari dokumen hasil klasifikasi dan melakukan perbandingan efektifitas antara aplikasi pencarian-1 menggunakan penghapusan stoplist dengan aplikasi pencarian-2 menggunakan penghapusan stoplist dan kata umum. Hal ini dilakukan untuk mengetahui model pencarian dengan tingkat relevansi dan waktu proses pencarian dokumen yang lebih tinggi. Hasil uji coba klasifikasi pretopology dengan 25 dokumen teknik, 25 ekonomi dan 25 pertanian diperoleh nilai rata-rata recall dan precision sebesar 90% dan 76%. Dan uji coba pencarian dengan 6 query terhadap 746 dokumen pada aplikasi pencarian-1 diperoleh nilai rata-rata f-measure dan waktu proses adalah 30.6% dan 0.239 detik. Sedangkan aplikasi pencarian-2 dengan threshold kata umum 1% adalah 76.5% dan 0.098 detik. Sehingga dapat dikatakan bahwa aplikasi pencarian-2 (dengan menggunakan penghapusan stoplist dan kata umum) lebih efektif dari pada aplikasi pencarian-1.Kata kunci: Sistem temu kembali informasi, Stoplist, Klasifikasi Pretopology, Kata Umum.
SISTEM PENGENALAN MANUSIA MELALUI KEUNIKAN FISIOLOGIS SELAPUT PELANGI MATA DENGAN MENGGUNAKAN FILTER LOG GABOR Pratama, Bima Agung; Hermawati, Fajar Astuti
KONVERGENSI Vol 13 No 1 (2017)
Publisher : Informatics, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3351.273 KB) | DOI: 10.30996/konv.v13i1.2747

Abstract

Penelitian ini mengajukan sebuah sistem pengenalan manusia melalui karakteristik pola fisiologis selaput pelangi (iris) matanya. Pengenalan selaput pelangi mata (iris recognition) merupakan suatu teknologi pengolahan citra yang digunakan untuk mendeteksi dan menampilkan selaput pelangi (iris) pada alat indera mata manusia saat kelopak mata terbuka. Terdapat beberapa tahap dalam proses pengenalan menggunakan pola iris mata manusia. Langkah pertama adalah melakukan proses segmentasi untuk mendapatkan daerah selaput pelangi (iris) mata yang berbentuk melingkat dengan menggunakan metode operator integro-diferensial. Selanjutnya dilakukan proses normalisasi hasil segmentasi menjadi bentuk polar dengan menerapkan metode metode Daughman’s rubber sheet model. Setelah itu diterapkan proses ekstraksi fitur atau pola dari citra ternormalisasi menggunakan filter Log-Gabor. Pencocokan untuk mengukur kesamaan antara pola iris mata manusia dengan pola-pola dalam basisdata sistem dilakukan menggunakan Hamming distance. Dalam percobaan pengenalan individu menggunakan basisdata iris mata MMU diperoleh akurasi sebesar 98%. Kata Kunci: Pengenalan selaput pelangi, Pengenalan iris mata, Filter log-Gabor, Segmentasi citra, Sistem biometrik
SISTEM DIAGNOSA BERBASIS FUZZY PADA PENYAKIT POLINEUROPATI AKIBAT DIABETES MELITUS Suanto, Edy; Sidqon, Mohammad; Hermawati, Fajar Astuti
KONVERGENSI Vol 13 No 1 (2017)
Publisher : Informatics, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3722.857 KB) | DOI: 10.30996/konv.v13i1.2748

Abstract

Diagnosa sebuah penyakit digunakan untuk menentukan tindakan yang tepat sesuai dengan gejala-gejala yang diberikan. Dengan semakin bertambahnya informasi, proses klasifikasi dan penentuan tindakan yang tepat dari sekumpulan gejala menjadi semakin sulit. Penyakit saraf tepi, Polineuropati,  merupakan sebuah penyakit yang dapat memberikan pengaruh berbeda pada pasien jika diberikan tindakan yang berbeda dan pada tingkatan penyakit yang berbeda pula. Sehingga ketepatan diagnosa sangat diperlukan. Sebuah sistem pakar berbasis fuzzy yang menggunakan suatu  pendekatan  yang dapat memperhitungkan ketidakpastian dapat digunakan dalam proses diagnosa penyaki saraf tepi ini. Pada penelitian ini, dibuat sebuah sistem pakar yang dapat mendiagnosis penyakit layaknya seorang dokter mendiagnosis pasiennya, dengan menggunakan pendekatan  logika fuzzy. Dengan logika fuzzy, faktor-faktor ketidakpastian dalam diagnosis penyakit saraf tepi tetap diperhitungkan sehingga dapat mengurangi kesalahan dalam pengambilan suatu keputusan dan dapat membantu memberi keputusan yang cepat dan akurat bagi kalangan medis mengenai penyakit saraf tepi. Kata Kunci:  penyakit saraf tepi, Polineuropati, sistem pakar, logika fuzzy

Page 1 of 1 | Total Record : 5