cover
Contact Name
Yoga Achmad Ramadhan
Contact Email
mubarrakplp@yahoo.co.id
Phone
+6281239553012
Journal Mail Official
motivajurnalpsikologi@gmail.com
Editorial Address
Jl. Ir. H. Juanda No.80, Samarinda, Kalimantan Timur, 75243
Location
Kota samarinda,
Kalimantan timur
INDONESIA
Motiva: Jurnal Psikologi
ISSN : 26156687     EISSN : 26213893     DOI : -
Jurnal ini memuat tulisan-tulisan berupa hasil penelitian Psikologi di bidang Psikologi Industri dan Organisasi, Psikologi Klinis, Psikologi Konsumen, Psikologi Perkembangan, dan Psikologi Sosial.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 2 (2020)" : 5 Documents clear
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA KAMPUS A DI PEKANBARU Endah Wahyuningsih
MOTIVA: JURNAL PSIKOLOGI Vol 3, No 2 (2020)
Publisher : LPPM University 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1129.333 KB) | DOI: 10.31293/mv.v3i2.5011

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja karyawan pada Kampus A di Pekanbaru. Dengan menggunakan pendekatan kuantitatif dan dianalisis menggunakan uji statistic SEM AMOS18. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 203, dengan sampel 125 karyawan yang bertugas. Pengambilan sampel dengan metode Stratifikasi. Dari uji hipotesis hasil penelitian diketahui bahwa : budaya organisasi, nilai CR 3,466) > CR table (1,96) dan nilai Psig. (***) < 0,05, artinya budaya organisasi berpengaruh signifikan positif terhadap kinerja karyawan. Kinerja dengan konstanta 0,17, yang berarti dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak masuk dalam model. Dapat disimpulkan variabel independen memiliki pengaruh signifikan yang sama terhadap variabel dependen.
PERSEPSI SOSIAL LAKI-LAKI TERHADAP PERILAKU MALE GROOMING Ariesta Tri Pradani; Indah Yasminum Suhanti
MOTIVA: JURNAL PSIKOLOGI Vol 3, No 2 (2020)
Publisher : LPPM University 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (693.932 KB) | DOI: 10.31293/mv.v3i2.4909

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan secara mendalam terkait persepsi sosial laki-laki terhadap perilaku male grooming. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dan model penelitian fenomenologi. Partisipan pada penelitian ini adalah tiga laki-laki berusia dewasa awal yang tidak melakukan perilaku male grooming dan memiliki teman pria dengan perilaku grooming. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara semi terstruktur dan observasi. Teknik analisis data menggunakan analisis tematik dan validasi data menggunakan validitas interpretif, triangulasi sumber, dan member checking. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi sosial laki-laki terhadap perilaku male grooming adalah aktivitas berdandan yang dilakukan oleh laki-laki untuk memenuhi suatu kebutuhan yaitu tuntutan pekerjaan dan perawatan diri
RESILIENSI PADA REMAJA YANG MENGALAMI PERCERAIAN ORANG TUA: STUDI LITERATUR Muhamad Taufik Hermansyah; Muhamad Rochman Hadjam
MOTIVA: JURNAL PSIKOLOGI Vol 3, No 2 (2020)
Publisher : LPPM University 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (447.939 KB) | DOI: 10.31293/mv.v3i2.4950

Abstract

Perceraian orang tua merupakan suatu fenomena yang muncul setiap tahun, hal tersebut dapat menyebabkan berbagai dampak pada anak khususnya di usia remaja. Beberapa dampak yang dihasilkan oleh perceraian orang tua pada remaja adalah menyebabkan kesedihan, stres dan trauma. Kemampuan resiliensi dapat berperan penting dalam menurunkan dampak perceraian orang tua. Penelitian ini mengkaji resiliensi sebagai bagian dari psikologi positif dalam berperan pada remaja yang mengalami hal tersebut. Metode literature review digunakan dalam artikel ini, dengan menggabungkan teori dan hasil-hasil penelitian untuk dievaluasi dan dikritisi, kemudian disimpulkan oleh penulis. Peran, urgensi dan dinamika resiliensi remaja korban perceraian orang tua pada artikel ini dibahas. Diharapkan penelitian ini dapat membantu memberikan pengetahuan baru dalam memahami peran resiliensi pada remaja korban perceraian orang tua. Perlunya penelitian lebih lanjut untuk mengkaji secara mendalam mengenai peran resiliensi dan intervensi agar dapat memberikan solusi praktis bagi permasalahan remaja
SUBJECTIVE WELL BEING DITINJAU DARI HARGA DIRI PADA REMAJA YANG MEMILIKI ORANG TUA TUNGGAL IBU DI KOTA MAGELANG Elizabeth Febe Yulian Suwandi; Margaretta Erna Setianingrum
MOTIVA: JURNAL PSIKOLOGI Vol 3, No 2 (2020)
Publisher : LPPM University 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (503.306 KB) | DOI: 10.31293/mv.v3i2.5013

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara harga diri dan subjective wellbeing pada remaja yang memiliki orang tua tunggal. Hipotesis dalam penelitian ini adalah adanya hubungan positif antara harga diri dan subjective well-being pada remaja yang memiliki orang tua tunggal. Peneliti menggunakan teknik purposive sampling dan snowball sampling Adapun subjek dalam penelitian ini adalah 70 remaja madya dan remaja akhir di Kota Magelang. Metode analisis data menggunakan analisis korelasi Pearson. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat korelasi positif antara harga diri dan subjective well-being pada remaja yang memiliki orang tua tunggal dengan nilai koefisien korelasi sebesar r = 0,682 dengan nilai p = 0,000 (p<0,05). Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa hipotesis dalam penelitian ini diterima.
RESOLUSI KONFLIK KELUARGA PADA ISTRI YANG MEMILIKI PENGHASILAN LEBIH TINGGI DARI SUAMI Cintami Farmawati
MOTIVA: JURNAL PSIKOLOGI Vol 3, No 2 (2020)
Publisher : LPPM University 17 Agustus 1945 Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (615.742 KB) | DOI: 10.31293/mv.v3i2.5012

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana resolusi konflik keluarga pada istri yang memiliki penghasilan lebih tinggi dari suami. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Subjek penelitian terdiri dari tiga pasangan suami dan istri, namun hanya fokus pada istri, yang dipilih secara purposive sampling. Data diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa resolusi konflik keluarga pada istri yang memiliki penghasilan lebih tinggi dari suami tidak semudah yang dibayangkan, Penyelesaian konflik yang tidak efektif memberi dampak negatif bagi kedua belah pihak seperti meningkatnya interpersonal distress dan menurunnya harga diri suami, munculnya sikap sombong dan arogan pada istri serta hilangnya kualitas hubungan positif dalam keluarga. Adanya keterbukaan penghasilan atau open sharing values, memberikan pujian atas usaha suami, mengabaikan pendangan negatif orang lain, mengelola keuangan keluarga dan komitmen menggunakan rekening bersama serta saling menghargai dan mendukung satu sama lain merupakan tindakan pemecahan masalah bersama yang dilakukan oleh subjek penelitian

Page 1 of 1 | Total Record : 5