cover
Contact Name
Yudi Dwi Saputra
Contact Email
yudids31@gmail.com
Phone
+6285731494080
Journal Mail Official
bravos@stkipjb.ac.id
Editorial Address
Jln. Pattimura III/20 Jombang
Location
Kab. jombang,
Jawa timur
INDONESIA
Bravo's : Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Published by STKIP PGRI Jombang
ISSN : 23377674     EISSN : 2597677X     DOI : https://doi.org/10.32682/bravos
Core Subject : Education,
Bravos is a national scientific journal published by the Physical Education Department of STKIP PGRI Jombang that are open to seeking innovation, creativity, and novelty. This journal particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of sport areas as follows physical education, sports education, sports recreation, sports science, and sport coaching. Bravos receives research articles from authors that can be submitted through this OJS. The script will go through a review process.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 2 (2013): June" : 6 Documents clear
PENGARUH MODEL PELATIHAN TWO BALL PASSING TERHADAP KETERAMPILAN PASSING PADA PERMAINAN BOLABASKET TRI DARMA JOMBANG Ahmad, Nurdian; Prasetyo, Rahayu
Bravo's : Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Vol 1, No 2 (2013): June
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32682/bravos.v1i2.305

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh model pelatiha two ball passing  terhadap keteampilan passing pada permain bolabasket di Tri Darma Jombang. Jenis dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode eksperimen. Pada penelitian ini menggunakan subjek populasi seluruh pemain bolabasket tri darma yang aktif mengguti latihan yang berjumlah 15 pemain putra. Seluru pemain diberi pelakuan yaitu model pelatihan two ball passing. Dari uji-t diperoleh, ttabel =1,761, sedangkan thitung =10,800dengan demikian dari hasil variabel terikat pada kelompok penelitian dinyatakan thitung >ttabel, dapat diartikan bahwa terdapat perbedaan pengaruh antara pre-test dan post-test. Berdasarkan hasil analisa di atas, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan setelah diberi perlakuan two ball passing dilihat dari hasil uji-t.
HUBUNGAN ANTARA FLEKSIBILITAS SENDI BAHU DENGAN JAUHNYA LEMPARAN KE DALAM (THROW IN) PADA PERMAINAN SEPAK BOLA PADA SISWA PUTRA KELAS VII A SMP NEGERI 1 BARENG Joan Rhobi Andrianto
Bravo's : Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Vol 1, No 2 (2013): June
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32682/bravos.v1i2.300

Abstract

Tujuan pada penelitian ini adalah untuk mengetahui Adanya hubungan positif antara flexibilitas sendi bahu dengan jauhnya lemparan ke dalam (throw in) pada permainan sepak bola di SMP Negeri 1 Bareng Jombang. Metode yang dipergunakan dalam penelitian ini dengan menggunakan test dan pengukuran yaitu: 1. Test kelentukan sendi bahu vertikal. 2. Test jauhnya lemparan ke dalam (throw in) pada permainan sepak bola. Pada penelitian menggunakan metode statistik dengan teknik analisis dengan menggunakan rumus koefisien korelasi (rxy). Dalam mencari korelasi antara kelentukan sendi bahu dengan jauhnya lemparan ke dalam (throw in) dapat diperoleh angka sebesar rxy = 0,708. Berdasarkan dari hasil yang telah didapatkan tersebut di atas, maka antara kelentukan sendi bahu dengan jauhnya lemparan ke dalam (throw in) termasuk dalam kategori cukup. Dari hasil hipotesis yaitu: “Ada hubungan antara kelentukan sendi bahu dengan jauhnya lemparan ke dalam (throw in) pada permainan sepakbola sesuai dengan uraian dan hasil yang didapat maka antara kelentukan sendi bahu ada hubungan yang signifikan dengan jauhnya lemparan ke dalam (throw in) pada permainan sepak bola siswa putra kelas VII A SMP Negeri 1 Bareng Jombang. Kesimpulan pada penelitian ini adalah ada Hubungan Antara Flexibilitas Sendi Bahu Dengan Jauhnya Lemparan Ke Dalam (throw in) Pada Permainan Sepakbola Pada Siswa Putra Kelas VII A SMP Negeri 1 Bareng Jombang Tahun Pelajaran 2012/2013.
IMPLEMENTASI KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN DALAM PROSES PEMBELAJARAN PENJASORKES TINGKAT SEKOLAH DASAR SE-KECAMATAN MEGALUH TAHUN PELAJARAN 2012/2013 Ryan Septyawan
Bravo's : Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Vol 1, No 2 (2013): June
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32682/bravos.v1i2.301

Abstract

Rancangan penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Populasi penelitiannya ialah seluruh guru Penjasorkes  di SD se-Kecamatan Megaluh Kabupaten Jombang yang jumlahnya sebesar 20 subjek, sumber data penelitian ini adalah kepala sekolah dan guru penjasorkes, instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar penilaian perencanaan pembelajaran, lembar penilaian pelaksanaan pembelajaran dan pedoman wawancara. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan berikut: Implementasi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dalam Proses Pembelajaran Penjasorkes Tingkat SD Se-Kecamatan Megaluh Kabupaten Jombang Tahun Ajaran 2012/2013 dinyatakan baik”. Hasil-hasil penelitian menunjukkan bahwa:  1) Perencanaan pembelajaran pelaksanaan pembelajaran guru Penjasorkes tingkat SD se-Kecamatan Megaluh Kabupaten Jombang  berkategori baik (B), 2) Permasalahan yang dijumpai dalam implementasi KTSP Penjasorkes di sekolah antara lain: (a) Keterbatasan sarana dan prasarana pendukung pembelajaran penjasorkes, (b) Kurang tersedianya alat peraga atau media pembelajaran untuk menunjang pengembangan bakat dan minat siswa dalam pembelajaran penjasorkes, (3) Cara yang digunakan kepala sekolah dan guru penjasorkes dalam rangka pemecahan masalah-masalah implementasi KTSP Penjasorkes tingkat SD se-Kecamatan Megaluh Kabupaten Jombang  adalah sebagai berikut: (a) Menyediakan sarana dan prasarana pendukung pembelajaran penjasorkes sesuai dengan kemampuan sekolah, (b) Sekolah Menyediakan alat peraga atau media pembelajaran penjasorkes.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LOMPAT DENGAN RINTANGAN DAN MERAIH SASARAN DIATAS TERHADAP KEMAMPUAN LOMPAT JAUH GAYA JONGKOK DI MTs SAYID ABDURRAHMAN PAGERWOJO PERAK JOMBANG TAHUN PELAJARAN 2011/2012 Lutwianto, Tito Yudiawan
Bravo's : Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Vol 1, No 2 (2013): June
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32682/bravos.v1i2.303

Abstract

Penelitian ini membahas perbedaan pengaruh antara model pembelajaran Lompat Dengan Rintangan Dan Meraih Sasaran Diatas terhadap kemampuan Lompat Jauh Gaya Jongkok di MTs Sayid Abdurrahman Pagerwojo. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa MTs Sayid Abdurrahman Pagerwojo dengan pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling lalu di bentuk menjadi dua kelompok yaitu kelompok 1 (X 1) Lompat Dengan Rintangan kelompok 2 (X 2) Lompat Meraih Sasaran Diatas. Untuk menganalisis data yaitu dengan menggunakan uji - t (uji beda) dengan pengolahan datanya memakai SPSS for Windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata-rata yang diperoleh dari model pembelajaran lompat jauh yang menggunakan Lompat Dengan Rintangan sebesar 368,90 cm sedangkan dengan menggunakan model pembelajaran Lompat Meraih Sasaran sebesar 353,15 cm diperoleh juga nilai probabilitas (p) < taraf signifikan  (α) yang ditetapkan, dengan keterangan angka 0,01 < 0,05 maka Hipotesis nol (Ho) ditolak dan Hipotesis alternatif (Ha) diterima. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan pengaruh antara model pembelajaran Lompat Dengan Rintangan Dan Meraih Sasaran Diatas terhadap kemampuan Lompat Jauh Gaya Jongkok pada siswa putra kelas IX mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan MTs Sayid Abdurrahman Pagerwojo.
PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR LOMPAT JAUH MELALUI MODIFIKASI KARDUS DAN BAN BEKAS TAHUN PELAJARAN 2012/2013 (Studi di MI Miftahul Ulum Kelas IV Kepuhkembeng Peterongan Jombang) Kristiawan, Panji
Bravo's : Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Vol 1, No 2 (2013): June
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32682/bravos.v1i2.304

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan tentang peningkatan motivasi belajar lompat jauh melalui modifikasi kardus dan ban bekas dalam pembelajaran yang tidak membosankan sehingga dapat meningkatkan kualitas pendidikan seperti yang diharapkan. Penelitian ini dilaksanakan di MI Miftahul Ulum Kepuhkembeng Peterongan Jombang. Penelitian ini merupakan PTK (Penelitian Tindakan Kelas). Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu : observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian bahwa ada peningkatan motivasi belajar lompat jauh dengan menggunakan modifikasi kardus dan ban bekas, pada peserta didik kelas IV MI Miftahul Ulum Peterongan Jombang Tahun Pelajaran 2012/2013. Hal ini dapat dilihat dari prosentase ketuntasan Nilai motivasi belajar Lompat Jauh yaitu pada siklus I = 36,4%, siklus II = 50,5% dan siklus III  = 84,7%.
EFEKTIFITAS BELAJAR LEMPAR CAKRAM MENGGUNAKAN MEDIA PIRINGAN PLASTIK DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN SISWA KELAS VII MTS AL-HIKMAH BANDAR KEDUNGMULYO JOMBANG TAHUN PELAJARAN 2012/2013 Moch. Hasrul Kusuma
Bravo's : Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Vol 1, No 2 (2013): June
Publisher : STKIP PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32682/bravos.v1i2.302

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas belajar lempar cakram dengan menggunakan media piring plastik pada siswa kelas VІІ dalam pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan di MTs al-hikmah bandarkedung mulyo jombang tahun pelajaran 2012/2013. Pengumpulan data menggunakan sistem pembelajaran dengan 2 siklus. Penelitian ini dilaksanakan di MTS Al-Hikmah Bandarkedung Mulyo Jombang. Penelitian ini merupakan PTK (Penelitian Tindakan Kelas). Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu: observasi atau pengamatan lapangan, angket dan dokumentasi. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa efektivitas belajar lempar cakram pada siswa kelas VІІ MTS Al-Hikmah bandarkedung Mulyo Jombang dapat ditingkatkan dengan menggunakan modifikasi piring plastik. Peningkatan terjadi dilihat dari aspek psikomotor, afektif, kognitif. Persentase ketuntasan belajar peserta didik pra silkus sebesar 44%, sedangkan pada siklus I sebesar 58%, dan pada siklus II sebesar 82%. Oleh karena itu, efektivitas belajar lempar cakram peserta didik mengalami peningkatan dari pre siklus ke silkus I sebesar 14% dan siklus I ke silkus II sebesar 24%. Peningkatan persentase ketuntasan belajar peserta didik terbesar ditemui pada siklus I menuju siklus II.

Page 1 of 1 | Total Record : 6


Filter by Year

2013 2013