JURNAL PENELITIAN PERAWAT PROFESIONAL
Jurnal Penelitian Perawat Profesional merupakan sarana publikasi karya ilmiah bagi para peneliti kesehatan khususnya perawat profesional. Jurnal Penelitian Perawat Profesional diterbitkan oleh Global Health Science Group. Jurnal Penelitian Perawat Profesional menerbitkan artikel-artikel yang merupakan hasil penelitian dalam lingkup keperawatan yang berfokus pada (10) pilar keperawatan, meliputi: keperawatan anak; keperawatan maternitas; keperawatan medikal-bedah; keperawatan kritis; keperawatan gawat darurat; keperawatan jiwa; keperawatan komunitas; keperawatan gerontik; keperawatan keluarga; dan kepemimpinan dan manajemen keperawatan. Jurnal Penelitian Perawat Profesional diterbitkan pertama kali pada Volume 1 No 1 November 2019. Jurnal Penelitian Perawat Profesional terbit 4x dalam setahun, yaitu bulan Februari, Mei, Agustus, dan November. Artikel penelitian yang dikirimkan ke jurnal online ini akan di-peer-review setidaknya 2 (dua) reviwer. Artikel penelitian yang diterima akan tersedia online setelah proses peer-review jurnal. Bahasa yang digunakan dalam jurnal ini adalah bahasa Inggris atau Indonesia
Articles
1,568 Documents
Pengetahuan tentang Covid-19 Berhubungan dengan Kepatuhan Keluarga Memakai Masker di IGD Rumah Sakit
Naomi Christina Mareta Hutapea;
Nilawati Soputri
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37287/jppp.v3i3.523
Pengunjung yang datang di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit masih banyak yang tidak menggunakan masker atau menggunakan masker tetapi tidak benar. Penelitian bertujuan untuk mendapatkan hubungan pengetahuan tentang COVID-19 dengan kepatuhan memakai masker di IGD. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakn teknik accidental sampling dengan jumlah 70 orang. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner tentang COVID-19 dan lembar observasi kepatuhan memakai masker. Data dianalisis secara univariat menggunakan mean dan bivariat menggunakan pearson product moment correlation. Hasilnya didapati nilai p 0,000 (p<0,05). Hasilnya yaitu didapati hubungan yang signifikan antara pengetahuan tentang COVID-19 dengan kepatuhan memakai masker.
Pengetahuan dan Sikap tentang Pornografi pada Siswa SMA selama Covid-19
Hosea Perdhana Siahaan;
Nilawati Soputri
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37287/jppp.v3i3.526
Model dari penelitian ini adalah desktiptif dengan populasi sample kelas 1 dan 2 SMA dengan total 169 siswa. Pengambilan sampel ditetapkan berdasarkan siswa yang bersedia mengisi form kuesioner yang dibagikan dan diambil secara total sampling yaitu berjumlah 73 siswa, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan sikap pada siswa sma dalam menanggapi pornografi selama covid-19. hasil yang didapatkan dari pengetahuan siswa adalah, 14% tinggi, 48% cukup, 36% remdah, dan 2% sangat rendah, dan hasil yang didapatkan dari hasil siswa adalah 62% baik dan 38% cukup baik, kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa siswa SMA Imanuel Bandar Lampung memiliki pengetahuan dan sikap yang baik dalam menanggapi pornografi.
Penggunaan Calendula Officinalis sebagai Terapi Penyembuhan Luka di Kulit
Hillery Sihotang
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37287/jppp.v3i3.527
Luka merupakan salah satu masalah medis yang berkembang secara global yang membutuhkan terapi perawatan kulit yang khusus. Calendula officinalis memiliki banyak sifat farmakologis, seperti digunakan untuk pengobatan gangguan kulit, nyeri dan juga sebagai bakterisida, antiseptik dan anti-inflamasi. Literatur ini bertujuan untuk mengetahui lebih lanjut mengenai keefektifitasan Calendula officinalis dalam penyembuhan luka dalam uji klinis manusia. Penelitian ini merupakan literatur review yang melibatkan berbagai sumber pustaka dengan kata kunci yang digunakan ‘calendula officinalis dan terapi penyembuhan luka di kulit’ dengan tahun terbit antara 2008 - 2019. Literatur berupa 15 jurnal dibaca kemudian dicermati, selanjutnya dilakukan analisis terhadap hasil/temuan dan pembahasan penelitian. Ada beberapa bukti efektivitas penggunaan ekstrak Calendula officinalis untuk manajemen luka pada kulit. Data yang disajikan dalam ulasan ini mendukung studi lanjutan tentang penggunaan salep yang mengandung ekstrak Calendula officinalis selama penyembuhan luka. Calendula officinalis dapat mencegah komplikasi luka karena mengandung metabolit sekunder, yang dapat mendukung penyembuhan luka.
Peran Usia Awitan Kejang dalam Epilepsi Intraktabel pada Pasien Epilepsi
Aprin Nabila Rahmat
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37287/jppp.v3i3.528
Epilepsi merupakan suatu penyakit neurologi yang ditemukan pada semua umur yang ditandai dengan gejala khas berupa kejang berulang yang diakibatkan oleh lepasnya muatan listrik pada neuron otak secara berlebihan dan paroksismal. Salah satu pengobatan pada pasien epilepsi adalah dengan pemberian obat antiepilepsi. Pada keadaan di mana pasien telah mengonsumsi dua atau lebih jenis obat antiepilepsi secara teratur dan adekuat selama 18 bulan tetapi tidak terdapat penurunan frekuensi atau durasi kejang, hal ini disebut dengan epilepsi intraktabel. Beberapa studi pada epilepsi intraktabel ditemukan usia awitan kejang yang lebih muda. Oleh karena itu, literature review ini bertujuan untuk menentukan apakah usia awitan kejang berperan dalam terjadinya epilepsi intraktabel pada pasien epilepsi. Metode yang digunakan adalah metode literature review dari 30 artikel PubMed NCBI, dan Google Schoolar dengan kata kunci “epilepsil”, “intraktabel”, “kejang”, dan “usia” dari tahun 2002 hingga 2019 dan hanya diambil sekitar 19 artikel terpilih. Dari beberapa penelitian yang dilakukan didapatkan hasil bahwa usia awitan kejang berperan untuk terjadinya epilepsi intraktabel pada pasien epilepsi.
Kecemasan Remaja pada Masa Pandemi Covid-19
Joseph Henokh Ruskandi
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37287/jppp.v3i3.530
Corona Virus Disease 2019 atau biasa dikenal dengan sebutan COVID-19 adalah sebuah penyakit menular yang disebabkan oleh SARS CoV-2, salah satu jenis koronavirus yang dapat menyebar antara orang-orang melalui percikan pernapasan (droplet). Sejak WHO menyatakan Covid-19 sebagai pendemic global, semua aktivitas dan kegiatan yang biasanya dilakukan di luar rumah tiba-tiba menjadi harus dilakukan dari rumah yang tentunya berdampak pada kecemasan semua kalangan termasuk remaja. Dalam penelitian ini, penulis bertujuan mengungkapkan tentang kondisi kecemasan yang dialami oleh remaja beserta dengan faktor-faktor yang mempengaruhi kecemasan pada masa COVID-19 dengan melakukan kajian terhadap 14 jurnal terkait kecemasan remaja. Jurnal ini diperoleh dari database Google Scholar. Hasil yang diperoleh adalah rata-rata remaja mengalami kecemasan pada kategori ringan. Remaja yang memiliki tingkat kecemasan ringan biasanya memiliki tingkat pengetahuan terkait pandemic covid-19 yang lebih baik, memiliki hubungan yang baik dengan lingkungan dan keluarga, memiliki koping yang baik serta memiliki tingkat religiusitas yang baik.
Tingkat Pengetahuan Masyarakat tentang Covid-19 di Lingkungan III Kel. Perdagangan III
Stevani Feronica Purba;
Denny Ricky
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37287/jppp.v3i3.533
Virus Corona-19 merupakan masalah kesehatan terbesar di dunia. Tingginya angka kejadian COVID-19 menimbulkan banyaknya disinformasi dan misinformasi di masyarakat Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan masyarakat tentang COVID-19 di Lingkungan III Kelurahan Perdagangan III. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan pendekatan cross sectional dan pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Responden dalam penelitian ialah seluruh ibu yang tinggal di Lingkungan III Kel. Perdagangan III. Pengumpulan data menggunakan kuesioner Pengetahuan tentang COVID-19. Hasil yang didapati dalam penelitian ini adalah rata-rata dari 51 responden memiliki nilai tingkat pengetahuan 82% yang berarti berada pada kategori tingkat pengetahuan yang baik.
Konsumsi Pisang dalam Menurunkan Kadar Kolesterol Darah
Dyah Cahya Prameswari
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37287/jppp.v3i3.537
Kolesterol termasuk golongan lemak yang di dalam sel terbagi atas LDL, HDL, dan trigliserida. Kadar kolesterol yang tinggi akan meningkatkan risiko terjadinya arteroskeloris sehingga dapat menyebabkan komplikasi serebrovaskuler, vaskuler perifer, dan koroner, seperti hipertensi, penyakit jantung, dan stroke. Diet yang dapat dilakukan untuk menurunkan kadar kolesterol darah adalah salah satunya adalah konsumsi pisang. Literature review ini bertujuan untuk membahas konsumsi pisang dalam menurunkan kadar kolesterol darah. Metode yang digunakan adalah metode literature review dari 32 artikel yang ditemukan melalui database NCBI, PubMed, Portal Garuda dan Google Scholar dengan kata kunci “hiperkolesterolemia”, “kolesterol”, dan “pisang” yang dianalisis dari tahun 1999 hingga 2021 dan hanya 19 artikel terpilih. Dari beberapa penelitian yang telah dilakukan, didapatkan hasil bahwa konsumsi pisang dapat menurunkan kadar kolesterol darah.
Potensi Akar Manis sebagai Pengobatan Infeksi Covid-19
Tasya Ellyana Putri
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37287/jppp.v3i3.539
Infeksi COVID-19 merupakan penyakit yang disebabkan oleh Virus RNA Single Stranded yaitu Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus-2 (SARS-CoV2). Tingkat penularan virus yang cepat dari manusia ke manusia menyebabkan pandemi. Tujuan dilakukannya literature review ini adalah untuk mengetahui potensi dari akar manis sebagai pengobatan infeksi COVID-19. Penulisan artikel ini menggunakan metode literature review. Artikel ini terbentuk atas informasi yang didapatkan dari 19 artikel dari jurnal internasional dan nasional yang didapatkan dari hasil literature searching dari database Pubmed, NCBI dan Google Scholar dengan kata kunci akar manis (Glycyrrhiza glabra); COVID-19; glycyrrhizin. Dari artikel yang didapatkan selanjutnya dianalisis dengan metode systemic literature review meliputi kegiatan pengumpulan, evaluasi, dan pengembangan penelitian dengan fokus tertentu. Hasil literature review ini didapatkan bahwa Akar manis (Glycyrrhiza glabra) memiliki kandungan glycyrrhizi yang berpotensi dapat mengobati infeksi COVID-19 dengan cara membatasi akses masuknya virus ke dalam sel sehingga memblokir terjadinya replikasi SARS-CoV2 dan mekanisme anti-inflamasinya melalui ekspresi ACE2.
Dampak Konsumsi Kopi pada Penurunan Kadar Glukosa Darah Penderita Diabetes Mellitus Tipe 2
Riski Handiani Anwari
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37287/jppp.v3i3.543
Diabetes mellitus tipe 2 merupakan suatu penyakit yang ditandai dengan tingginya kadar glukosa darah. Kadar glukosa darah yang tinggi pada penderita diabetes mellitus tipe 2 akan meningkatkan risiko terjadinya komplikasi seperti stroke, ketoasidosis diabetik, retinopati, ulkus diabetik dan komplikasi lainnya. Salah satu pengobatan yang direkomendasikan untuk menurunkan kadar glukosa darah pada penderita diabetes mellitus tipe 2 adalah dengan mengkonsumsi kopi. Oleh karena itu, literature review ini ditulis dengan tujuan untukelihat dampak konsumsi kopi pada penurunkan kadar glukosa darah penderita diabetes mellitus tipe 2. Metode yang digunakan adalah metode literature review dari 33 artikel terpilih yang ditemukan pada database NCBI, PubMed, dan Google Scholar dengan kata kunci “diabetes mellitus tipe 2”, “glukosa darah”, dan “kopi” dari tahun 2002 hingga 2021 yang kemudian dianalisis sesuai dengan metode sistematik literature review. Dari beberapa penelitian yang sudah dilakukan, didapatkan hasil bahwa mengkonsumsi kopi dapat menurunkan kadar glukosa darah pada penderita diabetes mellitus tipe 2.
Gambaran Leukosit pada Sedimen Urine Ibu Hamil
Hotmauli Hotmauli;
Imelda Fitri;
Mega Pratiwi Irawan;
Sheryn Fildzah Azhari
Jurnal Penelitian Perawat Profesional Vol 3 No 3 (2021): Agustus 2021, Jurnal Penelitian Perawat Profesional
Publisher : Global Health Science Group
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.37287/jppp.v3i3.544
Kejadian infeksi saluran kemih tertinggi pada kehamilan trimester III yaitu 36,9 %. Leukosit urine merupakan salah satu pemeriksaan penunjang pada penyakit ginjal dan infeksi saluran kemih. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran leukosit pada sedimen urine Ibu hamil di Kelurahan Babussalam Kota Duri. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif dengan sampel penelitian ibu hamil yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi berjumlah 27 responden. Gambaran leukosit urine dengan menggunakan metode mikroskopis urine dengan meggunakan mikroskop. Analisa data hasil pemeriksaan leukosit pada sedimen urine ibu hamil disajikan dalam bentuk deskriptif berupa gambar dan tabel. Hasil penelitian didapat kansebanyak 8 responden (30%) memiliki jumlah leukosit ˃5/LPB dan 19 responden (70%) memiliki jumlah leukosit 0–5/LPB. Dari 8 responden (30%) yang leukosit urine ˃5/LPB yaitu 1 responden dari trimester I, 1 responden dari trimesrter II dan 6 responden dari Trimester III. Ibu hamil trimester III mengalami leukosit urine tidak normal terbanyak yang disebabkan oleh perubahan yang terjadi selama kehamilan, jumlah leukosit yang tidak normal dapat menyebabkan infeksi saluran kemih bahkan beresiko terjadinya persalinan prematur dan gangguan pertumbuhan janin.